Sudah lewat dua minggu sejak Rico menjadi korban penusukan itu. Bahkan polisi yang bertugas untuk menjaga Melody selama disekolah sudah ditarik kembali. Hal itu membuat Freddy, papa Melody meminta kepada Lucas untuk tetap menjaga paribannya itu sampai ada titik terang tentang pelaku penusukan itu. Selama disekolah Melody terus diawasi oleh Rico. Tentunya tanpa sepengetahuan gadis itu. Sering kali demi untuk bisa mengawasi Melody Rico meminta Melody dan seorang temannya untuk membantunya memeriksa hasil ulangan atau mencatat hasil rekap nilai yang sudah dikerjakan oleh Rico. Jadi Melody tinggal memasukkan nilai yang sudah di rekapnya ke sebuah buku khusus milik Rico. Agar Mel nggak curiga Rico mengijinkan Melody membawa seorang temannya. Begitulah cara Rico agar Melody tetap berada dalam pengawasannya. Sebenarnya orangtua Melody nggak pernah menyuruhnya untuk melakukan semua ini. Rico sendiripun nggak ngerti kenapa dia begitu perduli kepada keselamatan Melody. Apakah karena dia adalah wali kelas Melody atau karena hal yang lain. Dia belum bisa menyimpulkan bagaimana perasaannya kepada muridnya yang biasanya suka protes ini. Sejak Rico menjadi korban penusukan untuk melindungi Melody sikap Mel kepadanya juga mulai berubah. Melody jadi lebih ramah padanya bahkan Mel juga jadi lebih perhatian. Kalau Rico menyuruhnya mengerjakan sesuatu diruang guru, Melody sering membawa makanan untuknya dan Rico. Tapi karena melihat sifat Melody yang cuek selama ini bahkan sedikit tomboy membuat Rico nggak berani berpikiran yang aneh- aneh padanya. Padahal tanpa sepengetahuan Rico dihati Melody sudah memiliki perasaan simpatik kepada wali kelasnya ini. Bukan hanya karena kegantengan gurunya itu melainkan juga karena apa yang sudah dilakukan Rico kepadanya dianggap Melody sebagai sebuah tindakan heroik. Seperti kisah sang pangeran yang menyelamatkan sang Puteri dari musuh. Bagaimana nggak, Rico sampai menjadi korban penusukan demi menyelamatkan nyawa Melody. Bahkan papa dan mama Melody secara langsung datang kerumah sakit dan kesekolah untuk mengucapkan rasa terimakasih mereka secara langsung kepada Rico. Jadi didalam hati Melody mulai muncul perasaan kagum atas keberanian Rico waktu itu. Hanya saja Melody belum peka terhadap perasaannya sendiri.
Jam dinding dikamar Melody berdentang sebanyak 6 kali menandakan sekarang sudah pukul 6 pagi. Tapi Melody masih bergelung dengan selimut dan bantal guling kesayangannya. Diluar hujan turun dengan derasnya membuat suasana menjadi semakin dingin. Yang paling cocok dilakukan saat ini adalah merapatkan selimut dan memeluk guling erat- erat untuk mengatasi rasa dingin yang melanda 😂
"Entar aja deh bangunnya, ini kan hari Minggu!" gumam Melody. Dengan semangat 45 Mel menarik selimut menutupi tubuhnya dan kembali memeluk gulingnya sesuai saran author 😛 Belum lama Melody menikmati masa hibernasinya tiba- tiba aja dia merasa kalau selimutnya turun kebawah. Dengan kekuatan super Melody menarik kembali selimutnya. Kali ini lebih tinggi biar nggak jatuh lagi. Tapi ehh...? Kok turun lagi?
"Ahh...kenapa sih selimutnya? Jatuh m'ulu. Orang masih ngantuk! " gerutu Melody.
"Apa? Jam segini masih ngantuk? Ayoo bangun...cepat!" seru Marcella sambil menarik tangan anaknya biar bangkit dari tidurnya.
"Mama...ini kan hari Minggu Mel mau istirahat !" kata Melody. Bibirnya udah maju lima centi karena cemberut.
"Mel...kamu kan janji sama Lucas kalau libur ngajak dia jalan- jalan. Masak udah hampir dua minggu Lucas di Bandung kamu nggak mau ajak dia jalan. Ntar dia pikir kamu teh sombong atuh neng," kata Marcella.
"Ntar siang kan bisa ma, lagian masih hujan. Mel mau bawak bang Lucas jalan- jalan ke Lembang. Tapi masih hujan tuh! Ntar kalau hujan reda baru Mel ajak bang Lucas jalan deh!".
"Iya tapi nunggu hujan reda kamu mandi dulu terus sarapan pagi sama- sama. Dan kemudian kamu nemenin si Lucas. Ngobrol atau nonton kek. Kasihan dia kan bengong melulu. Dia kan nggak kenal sama siapa- siapa di Bandung ini. Jadi kamu harus nemenin Lucas ya sayang!" bujuk Marcela pada anaknya. Melody memikirkan ucapan mamanya. Ya...benar kan? Mana ada yang Luke kenal di Bandung ini. Ya kalau hujan nggak berhenti dia akan ajak Lucas nonton aja kali ya. Udah hampir 2 minggu Lucas berada di Bandung dan Melody janji mau ngajakin Lucas jalan- jalan kan? Akhirnya Melody menganggukkan kepalanya tanda setuju.
KAMU SEDANG MEMBACA
Pariban, I Love You ( Complete).
RomanceKeinginan Riama, untuk menjodohkan Lucas dan Melody mendapat penolakan dari kedua cucunya itu. Lucas sang play boy tak ingin dijodohkan dengan paribannya, Melody yang cuek dan tomboy. Demikian juga dengan Melody yang akhirnya jatuh cinta kepada wali...