MCB// prolog

109K 1.9K 18
                                    

Bagi Aira kebahagiaan terbesar dalam hidupnya adalah, melihat putri tercintanya bahagia. Apapun akan dilakukan asal bisa menyaksikan seyum cerahnya setiap hari.  Namira, malaikat kecilnya.

Aira Stania seorang wanita biasa, hidup di desa kecil dengan keluarga sederhana. Kedua orang tuanya hanya pekerja buruh tani, penghasilannya pun tak seberapa. Hidup serba pas-pasan. Dia juga masih memiliki seorang adik laki-laki yang duduk dibangku SMA.

Sejak perceraiannya dengan mantan suami, Aira harus menghidupi putri tercintanya yang berumur dua tahun sendiri. Mantan suaminya tak pernah lagi memberi nafkah untuk putrinya. Keadaan itulah yang memaksa Aira harus membanting tulang sendiri. Kadang ia akan bekerja buruh cuci atau di warung-warung kecil  di desanya.

Beberapa bulan lalu, tetangga Aira yang baru pulang dari luar negeri menjadi TKW memberi tawaran pada Aira untuk menjadi TKW di Taiwan.
Awalnya Aira ragu, tapi setelah melihat keberhasilan tetangganya, ia memantapkan hati untuk mengikuti jejak sang tetangga. Ya, untuk putri kecilnya. Keyakinan itulah yang membuatnya menjadi sosok wanita kuat dan mandiri.

Dan hari ini pun tiba, hari dimana keberangkatannya TKW di Negara orang dan mengurus seorang boss gila. Akan kah Aira bisa menaklukkan Boss ya itu? atau dia akan menyerah memilih kabur seperti pekerja TKI ilegal yang bekerja diluar Negeri?.

.

.

.

Alex Teixeira,  siapa yang tak mengenal sosok penguasa bisnis itu? pengusaha muda yang paling sukses, dan diagungkan dalam dunia bisnis. Ketampanan, kecakapan dan kejeniusannya dalam berbisnis tidak diragukan lagi.

Pria bertubuh tinggi bak model, memiliki mata hazel yang tajam, siapapun yang berada didekatnya akan segan.  Dia terkenal dengan sifat akuh dan ke arogansiannya, pandangan matanya selalu mengintimidasi lawannya.

Tapi sosok yang mengagumkan itu leyap, setelah kecelakaan yang dialami dua tahun lalu. Menjadi  lumpuh serta keterpurukan dikhianati sang tunangan yang  dicintainya membuat Alex tak ubah seperti mayat hidup.

Sang raja bisnis itu kini telah tiada, bayak yang bertanya-tanya mengenai sosoknya  yang tiba-tiba menghilang, keluargaya pun menyembunyikan keadaannya. Dia hilang bagai debu yang tertiup angin.

.

.


Cerita ini cerita pertama aku, murni imajinasi sendiri, udah aku perbaiki sedikit, Author masih belajar nulis, maaf jika masih banyak kesalahan dalam kepenulisan. Kritik dan saran dari pembaca sangat disarankan, tapi kritik yang membangun bukan menjatuhkan.

Tinggalkan jejak setelah membaca, tekan bintang dipojokan.

My Crazy Boss  END (Tahap Revisi)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang