~SHEYRA~

1.3K 101 19
                                    

~02~

Setelah puas seharian di sekolah barunya, Sheyra kembali ke rumah. Gadis itu merasa lelah, entahlah dia merasa lelah akhir-akhir ini. Bundanya yang sedang di garasi menatap pintu gerbang yang dia buka.

"Loh dek,kok sendirian? Kakak mana?" Tanya sang bunda.

"Kakak kayaknya masih di sekolah bun,em mungkin masih ada urusan. Bunda mau kemana?"

Bundanya mengangguk, "Bunda mau ke butik dulu,ada pesanan. Kamu masuk,terus bersih-bersih nanti jangan lupa makan bunda udah masak."

Sheyra mengangguk,"Oke. Bunda hati-hati."

"Ya udah bunda pergi dulu."

Sheyra melihat mobil bundanya yang sudah berlalu meninggalkan pekarangan rumah, langsung saja masuk ke dalam. Memulai ritual mandinya. Selesai mandi gadis itu merebahkan tubuhnya ke kasur king size nya sambil meng-scroll sosmed-nya karena ada notifikasi masuk.

Ah ternyata itu notif dari kakaknya, menyuruh dia turun untuk makan. Sheyra memutuskan untuk turun dari pada nanti ada singa mengomel.

"Lama banget deh lo, tinggal turun juga. Seneng banget liat gue kelaparan." Kakaknya menggerutu kesal.

"Iya-iya maaf deh! Gak sabaran banget jadi orang," balas Sheyra tak kalah kesalnya. Apa-apaan ini? Baru juga satu menit masih saja dibilang lama.

"Ayah sama bunda belum pulang dek?" Kakaknya bertanya.

"Belum paling bentar lagi." Ya mereka terbiasa sendiri. Orangtuanya selalu bekerja bahkan bisa pulang hingga larut malam. Oh aku lupa mari berkenalan dengan keluarga Sheyra. Sheyra memiliki satu kakak laki-laki yang umurnya hanya terpaut dua tahun dengannya, Rizky Putra Ellison panggil saja Rizky. Dia kelas XII IPA 1 di EHS, Ellison High School.

Terlahir di keluarga yang berkecukupan dan terpandang dunia bisnis membuat mereka banyak dikenali oleh masyarakat. Adiputra Ellison dan Ellya Maharani adalah orang tuanya. Siapa yang tak mengenal keluarga Ellison? Keluarga pengusaha yang sukses itu selalu menarik perhatian sekitar. Perusahaan-perusahaan yang didirikan dari keluarga itu cukup banyak dan selalu berkembang. Ratusan cabang di dalam bahkan di luar negeri.

Tak hanya dari sang ayah,sang bunda pun dikenal sebagai desainer ternama yang memiliki beberapa butik didalam negeri. Namun itu tak membuat keluarganya bahkan dirinya sendiri untuk berfoya-foya dan sombong dengan hasil pencapaian yang didapatkannya. Menyembunyikan identitas dari seluruh penghuni EHS adalah pilihannya. Karena kalian tau jika manusia itu ada yang terlihat baik namun ternyata busuk.

Setelah kenyang, Sheyra meneguk air putih tak lupa dengan susu kotak yang telah menjadi temannya setiap saat. Rizky yang melihatnya hanya menggeleng heran. Walaupun sempat hilang ingatan ternyata tidak dengan ingatannya untuk susu kotak, pikir cowok itu.

"Gue dah kenyang,mau ke kamar dulu jangan lupa makanannya di tutupin kalo gak lo makan,"gadis itu berujar sambil menunjuk tutup saji didepannya. Rizky hanya mengangguk karena mulutnya masih mengunyah makanan.

"Jangan begadang! Ingat gue punya mata-mata," Sheyra tersenyum mengejek menjulurkan lidahnya. Rizky yang geram langsung menendang salah satu kaki Sheyra menyebabkan gadis itu cemberut dan berlari ke kamarnya di lantai dua.

SHEYRA [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang