"Hati (perasaan) memang misterius.
Memanggil tanpa diminta, meminta untuk di mengerti, menolak untuk di pahami."-oOo-
Duk!
"Pa, saya jemput ade saya yang sakit, cuma sebentar, mobil disini bisa?"
Pak satpam mengizinkannya dan mempersilahkan soobin memasuki gerbang sekolah.
Bel Jam pulang sekolah sudah di bunyikan sekitar 20 menit lalu. Banyak murid berlalu lalang meninggalkan gerbang.
Soobin sedikit menjadi perharian disana.
Dia hanya tersenyum ke beberapa murid yang menyapanya. Bagaimana pun dia alumni sekolah ini.
Soobin melihat-lihat sekitar sampai saatnya dia bertemu dengan salah satu murid yang dia temui di depannya.
"Maaf, minta waktunya bentar bisa?"
Anak itupun berhenti tetapi hanya melirik.
"kamu, anak tahun pertama?"
Dan anak itu hanya mengangguk.
"ah, tapi pasti ga mungkin kenal..."
'kakanya Ara?' - gumama anak itu dalam hati.
"ada apa?"
Anak itu menjawab dengan nada yang tenang dan dingin. Soobin menjelaskannya.
"saya nyari adik saya, Ara, So-Ara."
Alisnya sedikit terangkat. Mungkin dia menyadari sesuatu.
"Saya lihat ada anak perempuan sakit di UKS, mungkin dia yang kaka maksud?" - jawabnya sambil memberi salam, "pamit ka."
"Ah iya, makasih ya."
Saat setelah Soobin mendapat informasi itu, dia langsung bergegas mencari dimana ruangan UKS sekolah adiknya itu.
Ara- pasti itu ara.
..
Tok...tok...
"Permisi..."
"kaka?"
Ara terbangun, sedikit terkejut melihat kakanya yang tiba-tiba muncul di sekolahannya. Soobin langsung tersenyum dan mendekati Ara.
'ngapain dia disini??'
"eh, Soobin?"
"!?"
"Dokter kenal dengan kaka saya?"
"ya tentu! dia sangat populer dulunya"
Ara sedikit bingung mengenai jawaban dokter jaga itu. Dia menyampaikan informasi itu dengan sangat senang.
'wow, mungkin kaka gua baik, sampai di dokter itu seneng banget liat dia datang.'
Soobin tidak bisa menahan malunya, dia tertawa mendengar pujian dokter itu.
"Bu dok bisa aja. Oiya, Ara kenapa dok?"
"Jadi Ara ini adik kamu?"
"Iya dok. Saya kesini mau jemput adik saya. Dia ga mau kasih tau saya ada apa dok pas saya telpon tadi, terpaksa saya harus masuk ke UKS ini, nyebelin banget emang anaknya"
"BERISIK BAWEL!"
Dokter itu hanya tertawa dan menggelengkan kepala melihat tingkah soobin dan adiknya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Look of Ice prince | Sunghoon (REVISI)
Fiksi PenggemarSifat cuek Ara membuat cowo dingin ini menjadi cowo paling setia yang pernah 𝐝𝐢𝐚 kenal. Dengan lika - liku kehidupan, mereka bertahan di kesetiaannya. ─── ❝ 𝐥𝐨𝐨𝐤 𝐨𝐟 𝐈𝐜𝐞 𝐏𝐫𝐢𝐧𝐜𝐞 ❞ ─── "suamiku, musuh pertama ku." "Dan dia, akan ja...