Syarief Maulana meninggalkan kampung halaman dan mulai mengadu nasib di luar kota. Dia juga mau melupakan masa lalunya. Dia kemudian menikah dengan seorang gadis yang di kenalkan salah satu teman padanya. Anak dari seorang kiyai pengurus pesantren. Syarief merasa mulai mencintai wanita yang sudah menjadi istrinya itu. Keluarga Syarief menjadi kian lengkap saat Salman hadir di tengah mereka. Anna juga merupakan seorang istri dan ibu yang baik. Syarief sangat bersyukur dengan kehidupannya saat ini. Dia sudah merasa lengkap. Tapi kemudian pertemuan tidak sengaja dengan seorang gadis mulai mengguncang pondasi rumah tangganya yang baru tiga tahun itu. Anna mulai cemburu dengan kehadiran gadis lain itu. Apakah Syarief mampu mempertahankan tekadnya untuk mengabaikan si gadis? Atau justru dia akan kehilangan orang-orang yang dia cintai karena gadis itu?