Happy Reading ✨
.
.
.
.
.(~~~>°°°°°°°°°°<~~~)
"Ortu lo kemana?" tanya Azka kepada Rena saat mereka semua sudah duduk di halaman.
"Bokap kerja. Kalau nyokap kayaknya ke pasar," jawab Rena.
Rena berdiri dan mengambil kunci rumahnya yang disembunyikan di kardus sepatu. Lalu, membuka pintunya dan mempersilahkan teman-temannya untuk masuk ke rumahnya.
"Duduk!" suruhnya.
Dengan segera mereka duduk di sofa dan sebagian ada yang duduk di atas karpet depan televisi, yaitu Kavin, Azka dan Darren.
"Ren, lo punya kaset yang film horor gitu gak? Bosen nih gua," celetuk Lena.
Rena mengangguk, "Punya. Sebenar, gua setel dulu."
Rena berdiri dan mengambil kaset, lalu dimasukkannya ke dalam DVD.
Semuanya langsung diam saat film tersebut dimulai.
Setelah 1 jam lamanya, akhirnya mereka sudah selesai menonton film. Saat Azka ingin berbicara, tiba-tiba saja suara panggilan terdengar yang berasal dari handphonenya. Tertera nama 'Mami' di layar handphonenya.
Azka keluar dari rumah Rena untuk mengangkat teleponnya.
"Dek, kamu kemana? Udah jam dua belas kok belum pulang?!" ucap mami Adel dari seberang sana.
Azka menjauhkan teleponnya mendengar suara nyaring maminya. Ia mendekatkan teleponnya kembali ke telinga.
"Di tempat Kavin," jawab Azka.
Mami Adel tersenyum dari arah sana, "Berarti ada Rena dong?"
Sebelum menjawab pertanyaan maminya, Azka sudah terlebih dahulu mengerti apa yang maminya itu inginkan.
"Ada, Mi."
"Ajak main ke rumah, ya. Mami bosen gak ada temennya di rumah."
"Kan ada Abang, mi." Azka memutar bola matanya malas.
"Abang kamu lagi main sama tumpukan kertas di kamar. Intinya, Mami mau kamu ajak Rena ke sini. Udah mami matiin dulu. Assalamualaikum."
"Waalaikumsalam." Azka berjalan memasuki rumah Rena lagi.
"Kenapa lo? Dicariin nyokap?" Kavin terkekeh.
Rena, Lena, Darren dan Zidan menoleh ke Azka yang baru saja duduk disamping Kavin.
"Utututu anak mami," ledek Darren.
Azka melempar kulit kacang yang berada di dekatnya ke Darren. "Ya iyalah gua anak mami. Masa anak ibu lo!" ketusnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
AZKAREN [END]
Teen Fiction[REVISI SETELAH END] "Aku menerima mu dari sifat dan sikap bukan dari fisik maupun harta." *** Azka Earnest Vernandez, seorang most wanted dan kapten basket serta Renata Candragita Gavaputri seorang ketua kelas XII IPA 2. Tak banyak yang tau di bal...