Selamat membaca
.
.
.Kemarin Kayra lupa mengerjakan makalah biologi nya karena kejutan yang tidak terduga, jadi sekarang setelah pelajaran berakhir dia ke perpustakaan mencari sumber dari buku dan internet, menggunakan laptop nya dan masuk ke Microsoft word mulai mengerjakan tugas nya.
Keheningan ini membuat nya sangat fokus dan tugas nya selesai lebih cepat dari yang diharapkan, dia hanya perlu membuat kata pengantar dan bagian penutup, bukan nya dia tidak ingin menyelesaikan nya hanya saja dia lapar dan permen kayu manis tidak akan cukup.
Kayra merapikan barang nya di atas meja dan pergi ke kantin, saat melewati lapangan indoor basket, banyak sorak sorai dan teriakan disana.
" Ah ya...hari ini kan eskul basket ". Gumam Kayra sambil melihat jam tangan nya yang menunjukkan angka 3
SMA Satria juga memiliki banyak eskul, seperti di bidang olahraga ada basket, voli, tenis meja, dan renang. Di bidang seni beladiri ada taekwondo, tinju, Wushu, dan karate. Di bidang seni musik ada orkestra, band, marching band, dan paduan suara. Di bidang lain nya ada sastra, jurnalistik, PMR, Pramuka, paskibra, tataboga, komputer, teater, dan cheerleader.
Dari semua itu siswa wajib memilih setidaknya satu ekstrakulikuler, ada juga yang aktif memilih 5 eskul sekaligus, luar biasa.
Kayra memilih tataboga, saat dia meminta info pembagian waktu ekskul pada Mona, waktu tataboga lah yang paling ringan, hanya ada 2 pertemuan dari seminggu, hari Rabu dan Kamis.
Tapi entah kenapa tidak ada yang berminat untuk masuk, saat menanyakan kebingungan ini pada Mona, ternyata alasan nya karena ribet, membosankan, alergi dapur, takut darah, banyak asap, dan alasan sepele lain nya. Tidak hanya eskul ini yang kurang diminati ada juga sastra, dan yang paling banyak diminati adalah eskul cheerleader, basket, Pramuka, tinju dan teater.
Dalam eskul basket ini tentu saja bukan suka tapi karena ingin dekat dengan Diego Castiel.
Setelah sampai di kantin, Kayra membeli sandwich jumbo dan dua botol yogurt, dia ragu-ragu apakah akan membeli air mineral dingin untuk Diego?
Kayra menghela napas : " beli sajalah ".
Dia pergi ke kursi penonton lapangan indoor basket, disini kebanyakan gadis dengan teriakan yang nyaring, mereka sibuk melihat, memfoto dan video permainan basket, ada juga bahkan banyak yang memegang air mineral untuk diberikan kepada orang favorit mereka.
Mereka biasa nya meminta salah satu teman di tim basket untuk memberikan nya ke orang favorit, tapi Kayra tidak ingin dengan cara ini, karena itu tidak akan di minum apalagi dilirik oleh Diego, jadi saat melihat Diego istirahat bersama teman teman nya ditambah Saffa yang tiba-tiba dekat, Kayra pergi lagi ke luar ruangan.
Apa kalian pikir dia akan menghampiri Diego dan memberikan air nya langsung, dia benar-benar tidak berdaya, dia tidak suka menjadi pusat perhatian apalagi keberanian nya jauh dari Anaya apalagi Saffa.
Dengan otak nya yang encer dan kehati-hatiannya saat bertindak, Kayra tidak pernah menjadi bahan gosip sekolah.
Melihat koridor yang sepi, Kayra dengan cepat dan rapi meletakkan air mineral dan handuk kecil dengan ujung nya bersulam bunga lavender, dia juga tidak lupa meletakkan 2 permen kayu manis, dia enggan dan ingin mengambil salah satu permen tapi karena itu untuk Diego, biarkan lah.
Kayra tidak berani untuk menempelkan catatan kecil, dia selalu mengingat salah satu adegan novel tentang kesalahpahaman Diego pada Anaya.
Saat akan pergi, Kayra tiba-tiba melihat kebelakang, dia merasa tadi ada yang memperhatikan nya, apa itu hanya ilusi?
Di belokan lorong, punggung Diego menempel ke tembok, beberapa saat dia mengerutkan alis nya, kemudian menendang tembok dengan kesal : " ck sial, kenapa aku bersembunyi? ".
Diego berjalan ke loker nya, perhatian nya tertuju pada permen kayu manis, dia menyipitkan mata melirik kepergian Kayra yang sudah tidak ada di depan : " jadi dia yang memberi ku permen kekanak-kanakan ini ".
Tadi nya Diego pergi ingin menjauh dari alien konyol--- Saffa yang tiba-tiba muncul diantara teman-teman nya, tapi dia mendapatkan hal tak terduga, tikus yang selalu menyelinap akhirnya tertangkap.
" Emm...nama nya....Kayra, kan?...Kayra Alaska ". Gumam Diego.
.
.
.Jangan lupa vote dan komentar nya
❤️❤️❤️
KAMU SEDANG MEMBACA
Protagonis X Figuran
FantasyTokoh utama cerita ini adalah seseorang yang tiba tiba menyadari diri nya adalah seorang figuran di dunia novel. *** Kayra menemukan sebuah buku di bawah kursi halaman sekolah, ia tidak menyangka hanya dengan membaca nya akan membuat kepercayaan pad...