Haul

2 0 0
                                    

Pesan Syarifah Ustadzah Aisyah binti Ahmad Farid bin Syekh Abu Bakar bin Salim di Kediaman Syarifah Zaenah Al-Haddad, Jakarta Timur :

Kenapa Haul itu Begitu Berarti? Kenapa Haul itu Begitu Penting? Karena dengan kita Memperingati Hidup mereka kita Dapat Terinspirasi Menjadi Bagian dari mereka. Karena yang sedang kita Ingat Jalan Hidupnya adalah Orang-Orang yang Dekat dengan Rasulullaah Jalan Hidupnya.

Imam Asy-Syafi'i Berkata Banyak Orang Mati tapi Terus Hidup dan Tidak Sedikit mereka yang Masih Hidup tapi Hakikatnya Telah Mati.

Kemuliaan mereka Tidak Ikut Wafat Bersama dengan Jasadnya mereka, Kebaikan mereka Sewaktu Hidup Namanya Tetap dikenang Abadi sampai saat ini.

Dalam Hidup ini kita Sedang Merangkai Hidup kita sendiri. Rekam Jejak yang Paling Hebat adalah Sejarah. Rangkailah Hidupmu dengan Penuh Kebaikan karena Sejarah akan Mencatatnya.

Lain Halnya dengan Orang yang Hidup Ada dan Tidak Ada tetapi Tidak Ada Manfaatnya, Kehadirannya Tidak Berarti Ada atau Tidak Ada sama saja. Sangat disayangkan mereka bagi Manusia lainnya Tidak Ada Apa-Apanya.

Yang Sepatutnya kita Jadikan Inspirasi dalam Hidup dengan Menjadi Orang yang Baik yang Kebaikannya Selalu dikenang. Kita Harus Bisa Meneladani Sosok yang kita Hadiri Haulnya.

Haul dibuat Bukan Hanya untuk dihadiri, kita Berlomba-Lomba, Berbondong-Bondong, Berdesak-Desakan untuk Hadir Mengharap Berkah. Ada Nilai Berkah yang Lebih Mahal daripada Berkah yang diambil dari Kehadiran. Apa itu? Meneladani Kisah Hidup yang dihaulkan itu Berkah yang Paling Luar Biasa.

Karena kalau Hanya Hadir tapi Tidak Terinspirasi dengan Ibadah Shahibul Haul, Datang tapi Tidak Terpikir Sedikitpun Ingin Menjadi Orang yang seperti Shahibul Haul saja tidak, lantas untuk apa? Karena Tujuan Haul Bukan Hanya untuk didatangi saja. Mereka Orang-Orang yang Berkah Sejatinya Orang yang Mengambil Kebaikan dari Shahibul Haul. Jadi meskipun kita Tidak Bisa Hadir Jangan Berkecil Hati.

Catatan kajianTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang