Seminggu masa tenang telah terlewati, bahkan hinata dan naruto pun sudah sering melakukan belajar bersama dengan sahabat-sahabat mereka. Selama masa tenang juga ada banyak kejadian yang telah terlewati. Mulai dari ino dan sai yang sekarang juga sudah resmi menjadi sepasang kekasih seperti hinata dan naruto. Untuk kasus ino dan sai tentu mereka tidak kaget, karena mereka semua tau ino sudah menaruh perhatian lebih pada sai sejak mereka ditetapkan menjadi teman sebangku.
Dan bagaimana ino selalu membicarakan sai jika sedang berkumpul bersama para sahabatnya. Jadi sudah menjadi gossip umum untuk kedekatan ino dan sai yang ternyata sudah menjadi sepasang kekasih sungguhan Sekarang. Tetapi jika dilihat dari tatapan sai ke ino juga sepertinya sai menaruh harapan yang sama besarnya ke pada ino. Maka karena itu, tidak sulit untuk mereka memulai hubungan baru yang dinamakan kekasih.
Berbeda dengan sai dan ino yang memang sudah kenal sebelumnya dan saling menaruh perhatian satu sama lain sejak pertama kali bertemu. Sakura dan Sasuke juga semakin dekat sekarang, walaupun hubungan mereka belum resmi. Tapi dari cerita yang Sakura katakan bahwa saat ini Sasuke sering sekali mengirim pesan kepadanya, bukan hanya sekedar bertukar pikiran tentang pelajaran semata, tetapi juga sudah mulai menanyakan hal pribadi, seperti : apa yang Sakura lakukan sekarang, sudah makan atau belum, apa yang Sakura suka ataupun hal-hal kecil yang sering dilakukan Sakura saat hari libur.
Hinata hanya tidak tau bahwa ternyata Sasuke yang cuek setengah mati pada perempuan bisa seperhatian itu pada sahabatnya. Dan yang lebih tidak hinata percaya adalah bahwa kali ini Sasuke juga sering mengajak Sakura pergi keluar bersama. Mungkin bungsu Uchiha itu sudah jatuh ada pesona seorang haruno Sakura.
Tidak kaget sih, karena menurut hinata sendiri Sakura merupakan gadis yang mandiri, periang, mudah bergaul dan jangan lupakan parasnya yang sangat cantik itu. tentu saja seorang Uchiha akan terpikat padanya, apalagi didukung dengan kepintaran otaknya, lengkap sudah kelebihan yang Sakura miliki dibandingkan gadis lain yang tergila-gila dengan Sasuke di luar sana.
Sebenarnya Sakura juga sudah jatuh hati pada Sasuke, tetapi karena sifat Sasuke yang terkenal dingin dan sering menolak mentah-mentah ungkapan perasaan seorang gadis, jadilah Sakura yang tidak percaya diri pada perasaannya sendiri. Oleh karena itu, Sakura tidak berani untuk mengungkapkannya terlebih dulu, Sakura masih menunggu Sasuke yang mulai jika memang Sasuke menginginkan hubungan yang lebih serius dengannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
When, I Found You
Teen FictionSaat bertemu denganmu, aku ragu kau mampu mencuri hatiku, bahkan untuk mendapat perhatian dariku rasanya tidak mungkin. Tapi ternyata aku salah, kau adalah pemenangnya, kau yang pertama, dari sekian banyak laki-laki hanya kau yang mampu membuatku be...