Minggu Pagi

3.5K 333 4
                                    

Seperti biasa, tidak ada hal khusus yang aku lakukan di hari minggu. Hanya bangun kesiangan alias mendekati waktu makan siang, tidak mandi seharian, berkutat dengan berbagai macam serial drama, dsb. Begitulah caraku menikmati hari minggu yang sering disebut 'weekend'.

But, berbeda dengan hari ini. Entah mengapa mungkin Tuhan menggerakan hati ku untuk sesuatu hal yang mungkin akan berpengaruh besar terhadap hidup ku.

Pagi ini, sekitar pukul setengah tujuh pagi, aku sudah berada di taman sepanjang Sungai Han. Dengan mengenakan kaos lengan pendek dan celana olahraga ku, aku berlari perlahan-lahan sambil menikmati udara pagi.

15 menit aku berkeliling di daerah sekitar, aku langsung memutuskan untuk beristirahat. Mungkin bagi kalian itu hanya sebentar, tapi bagi ku, ah lebih tepatnya bagi orang-orang yang malas seperti ku, 15 menit adalah waktu terpanjang untuk melakukan kegiatan olahraga seperti ini.

"Annyeong." Tiba-tiba seseorang menyapaku yang sedang istirahat.

"Ah, nde. Annyeonghaseyo." Balasku tak kalah ramah dengannya.
"Boleh aku duduk disini?" Tanya nya yang kebetulan memang bangku di sebelah ku kosong.

"Ne, kau bisa duduk disini." Balasku.

Hening menyelimuti keadaan saat ini. Aku tidak tahu harus berbicara apa, dan namja disebelah ku juga seperti itu, terlihat dari wajahnya yang bingung.

"Kau orang baru di sekitar sini ya?" Tanya nya tiba-tiba.

"Aniyo. Aku sudah cukup lama tinggal di daerah ini. Waeyo?" Balasku.

"Ani, hanya saja ini kali pertama ku melihat mu."

"Ah begitu. Ya memang ini pertama kalinya aku keluar di hari minggu seperti ini." Jawab ku.

"Memang biasanya kau habiskan hari minggu mu untuk apa?" Tanya namja itu. Saat aku ingin menjawab nya, tiba-tiba seseorang menghampiri kami berdua.

"Ah hyung, kau disini rupanya." Kata orang itu yang seperti nya dia adalah adik dari namja disebelah ku.

"Dimana sepeda ku?" Tanya namja itu pada adiknya.

"Sedang digunakan Wonwoo hyung disana. Palli, semuanya menunggu mu." Kata orang itu.

"Ah, aku permisi dulu ne?" Pamit namja itu padaku.

"Ah, ne." Balasku.

"Semoga kita bisa bertemu lagi." Balasnya disertai senyuman yang mampu menyihirku seketika. Membuat ku diam terpaku melihat senyum mematikannya.

Hari-hari berlalu, hari ini hari minggu. Untuk yang kedua kalinya aku berolahraga pagi di sekitar Sungai Han.

Seperti minggu sebelumnya, setelah 15 menit aku langsung memutuskan untuk beristirahat. Aku memejamkan mataku, menikmati semilir angin yang menyapa kulitku. Dan sesuatu yang hangat menempel di pipi ku.

Tunggu!

Hangat?!

Pipi?!

Aku langsung membuka mataku dan telonjak kaget begitu melihat siapa yang menempeli pipi ku dengan sesuatu yang hangat. Ah, ternyata dia adalah namja yang sama seperti minggu lalu.

Dia membawa dua gelas yang entah isinya apa dan untuk siapa juga dengan sepeda yang tidak jauh dia parkirkan.

"Annyeong. Kita bertemu lagi." Sapanya.

"Ah, annyeonghaseyo." Balasku.

"Ini." Katanya sambil memberikan ku gelas dari salah satu tangannya. Dan aku hanya membalasnya dengan tatapan seperti 'apa ini?'.

"Ah, ini coffe americano. Sengaja aku membelikan ini untuk mu." Terangnya.

"Gomawoyo." Balasku dan dia hanya tersenyum.

Tuhan, senyuman nya!!!!!!

"Kau tahu. Tempat duduk ini adalah tempat favorite ku. Namun, baru kali ini ada seseorang yang duduk disini selain aku." Katanya tiba-tiba.

"Memang sebelum nya belum ada?" Tanya ku polos.

"Belum. Karena selalu aku yang menguasai bangku ini. Hehehe." Balasnya disertai cengiran yang siapa saja mampu meleleh karna nya.

"Kau bisa bermain sepeda?" Tanya nya.

"Tidak." Balasku.

"Mau aku ajarkan?" Tawarnya. Aku berfikir sejenak. Tapi tidak ada salahnya untuk mencoba sedikit.

"Baiklah." Jawab ku.

Namja itu langsung mengambil sepedanya dan mempersilahkan aku untuk duduk di jok sepeda itu.

"Kau duduk disini. Kemudian taruh salah satu kaki mu di atas pedal." Ajar namja itu.

"Fokuskan pandangan mu kedepan. Dan kaki kiri mu taruh di pedal sebelah sini kemudian dorong secara perlahan-lahan." Jelasnya.

Aku mencoba apa yang dia intruksikan, namun gagal. Berkali-kali aku mencoba nya tetap saja gagal.

"Aish, aku capek." Kataku.

"Permainan mu sudah cukup bagus kok, hanya tinggal dilatih saja." Katanya.

"Hmm, sudah pukul segini, aku harus kembali kerumah. Sampai jumpa minggu depan ya." Pamitnya dan langsung pergi meninggalkan ku tanpa mendengarkan balasan dari ku.

Hari berganti hari, minggu berganti minggu, bulan berganti bulan. Kini, setiap minggu pagi aku selalu berolahraga di sekitar Sungai Han dan tentunya bersama dengan namja itu.

Ya, namja yang sudah 5 bulan ini ku kenal, tapi tidak aku tahu namanya.

Saat ini kami sedang duduk di kursi taman seperti biasa sambil menikmati angin pagi yang menyentuh kulit.

"Kita sudah 5 bulan kenal. Jadi, siapa namamu?" Tanya nya tiba-tiba.

"Yap benar sekali. Nama ku Go (Y/n)." Jawabku. "Dan kau?" Tanya ku balik.

"Aku Kwon Soonyoung. Senang berkenalan dengan mu (Y/n)-aa."

"Nado Soonyoung-ah."

"Baiklah aku harus kembali. Sampai jumpa lagi (Y/n)-aa, aku mencintai mu."

MWO?!

MENCINTAI KU?!

"Kwon Soonyoung!!" Teriak ku memanggilnya yang sudah mengkayuh sepedanya cukup jauh. Dan dia berhenti sebentar lalu aku lari menghampiri nya.

"(Hosh) (Hosh) YA!!! APA SEPERTI ITU PRIA MENYATAKAN CINTA NYA?! (Hosh)" Teriak ku mengomelinya saat sudah sampai di depannya. Dan dia hanya tertawa melihat ku. Dan lagi-lagi, tawa itu yang selalu membuat jantung ku berdetak lebih cepat.

"Kau mau aku bagaimana (Y/n)-aa?" Tanyanya yang berhasil membuatku malu.

"Aku tidak butuh jawaban mu lagi." Lanjutnya.

"Ya!! Kenapa kau memutuskan semua nya sen-" Kata-kata ku terpotong karena dia tiba-tiba saja memeluk ku.

"Karena, aku sudah tahu jawabanmu. Saranghae." Bisiknya yang membuat ku diam membeku karna jawabanya itu.

"Nado saranghae Soonyoung-ah." Bisikku yang seperti nya tidak terdengar olehnya.

'Mungkin ini alasan mengapa Tuhan selalu membangunkan ku di Minggu pagi yang cerah. Terimakasih Tuhan. Terimakasih hari Minggu.' kata ku bersyukur dalam hati.

***

Holaaaaa😄
Semoga suka cerita yang ini ya 😊

Kuy bangun pagi olahraga ikut cfd2an gtu, kali aja ketemu jodoh *ehh 😂

Sebelumnya mau promosi nih. Kuy lah baca ff 'Love Triangle' karya Ainunnansae. Kasih cinta yang banyak yak untuk ff nya 😗😗😗

Vomment please 😗

IMAGINE SEVENTEEN aka SEBONG (CLOSE REQUEST)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang