Belajarlah dari senja.
Karena walaupun senja hanya berperan sebentar di langit, ia tidak pernah protes.
Dan walaupun senja hanya berperan sebentar, ia dapat memberikan kebahagiaan tersendiri bagi yang melihatnya.
◎◎◎"Kuy lah main kitaa!!" Ajak Nathan
"Kemana nanas?"
Nathan tampak mengetuk-ngetukkan jarinya ke dagu.
"Ke taman ae lah, gue traktir es krim""Asikk cair nih cairrr" goda Charissa
"Iya tau yang baru dapet duid mah" kata Yoshiko
"Abis konser tunggal gue wkwkwk" ucap Nathan
"Konser tunggal? Kayak apaan aja anjir," kata Yoshiko
"Ah lu mah gak tau apa yang dimaksud konser tunggal ala ala si nanas" tutur Charissa
"Emang apaan?"
"Ngamen! Awokawokawok" Charissa ngakak
"Njir ngamen wkwk"
"Bacot banget miper! Gue ga ngamen njir! Cuma nyanyi di acara sekolah trus dapet duidd" ucap Nathan mendengus kesal
"Sama aja!!" Ucap Charissa dan Yoshiko berbarengan
"Ya udah lah ga jadi di traktir"
Tawa Charissa dan Yoshiko mereda seketika. Mereka merubah raut wajah menjadi wajah melas.
"Yahh ko Nathan gitu sihh"
"Nathan mah jahat ah"
Charissa merangkul Nathan
"Nathan yang ganteng dan baik hati dan tidak sombong dan ganteng dan tidak sombong dan baik hati dan—"Nathan menyumpal mulut Charissa dengan tisue.
"Ueeekkk, nathan kamprett!"
"Lagian ga mau diem itu mulut"
Yoshiko hanya tertawa simpul.
"By the way... Miper woy!" Teriak Nathan
"Apa lo?!"
"Ketek lo bau tadi" ujar Nathan
"NATHAN KAMPRET! GILA!!!" teriak Charissa sambil memukuli Nathan sekuat-kuatnya
"Udah dih, kasihan Nathan tar bonyok" ucap Yoshiko melerai
"Biarin" ketus Charissa
"Tenaga lo kan kaya kingkong kasihan lah Nathan, nanti ga berbentuk" ujar Yoshiko kalem
Mendengar hal itu membuat Charissa menghentikan pukulannya ke Nathan lalu berbalik menatap Yoshiko tajam
"Kampret lo mak lampir emangg!!"
"Berlindunggg!!" Teriak Nathan dan Yoshiko sambil berlari
Tiba tiba ponsel Yoshiko berdering.
Yoshiko menghentikan larinya, lalu mengangkat telpon.
"Iya halo?"
"..."
"Sekarang?"
"..."
"Oke tunggu"
Lalu sambungan telpon itu terputus.
"Gue balik dulu ya, mama telpon katanya disuruh balik" pamit Yoshiko
"Yahh, ga jadi makan makannya donggg" ucap Charissa
"Alhamdulillah, duit gue selamat" kata Nathan sambil mengelus dadanya
KAMU SEDANG MEMBACA
Lose You (END)
Teen FictionBased on true story. Hidupku tak se enak dan semudah yang kalian bayangkan. Mungkin kalian selalu melihat aku bahagia, tertawa ceria, memamerkan pacarku. Kalian selalu berkata "Enak ya hidup nya kayak di cerita novel" Salah. Akupun punya sisi lemah...