.
.
Jangan lupa vote dan komen nyaa.Kalau ada typo kasih tau aja.
..
Seminggu sudah Algina mengakui kesalahannya.
Della dengan gampangnya memaafkan Algina, itu lah sifat asli Della. Semua ini karena Rey, karena Rey sudah kembali ke Indonesia dan Della menjadi dirinya sendiri.
Della memutuskan untuk merubah sifatnya ketika Rey pergi ke Swiss.
Ia bahkan sampai masuk ke rumah sakit dan tidak diperbolehkan bergaul dengan laki laki.
Tapi semenjak Della SMP, papahnya sudah mulai mengizinkan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
🍃🍃🍃
Hari ini Queensha resmi menjadi murid SMA Abrisam, ia diterima di kelas X Ipa 3.
Queensha berangkat dan pulang bersama Nando karena ia memohon agar dirinya bisa pergi ke sekolah dengan Nando.
Saat jam istirahat, Nando, Aksa, dan Bian duduk di tempat biasa yang sudah disediakan untuk orang orang yang berpartisipasi dalam pembangunan sekolah Abrisam.
Ia diikuti oleh Queensha yang duduk setelah Nando.
Nando memesan makanannya.
Orangtua Bian dan Aksa adalah teman dekat Adhitama-ayahnya Nando. Dan mereka juga berpartisipasi dalam pembangunan SMA Abrisam's.
"Eh, Della udah damai yak sama Algina?" celetuk Aksa.
"Iya njir, kemarin gue langsung dapet beritanya dari bokap gue. Lo tau? Ternyata bokapnya Algina bangkrut njir," heboh Bian.
"Tapi yak yang gue heranin kenapa Della bisa segampang itu maafin Algina?" tanya Aksa.
Bian hanya menaikkan kedua bahunya yang menjadi tanda bahwa ia tidak tau.
Nando hanya tersenyum.
"Hati kamu emang baik Dar, nggak salah kalau aku milih kamu." ucap batin Nando.
"Ini siapa nan? Cantik bener," tanya Aksa.
"Oh ini Queensha, sepupu gue dari Amrik," jawab Nando.
"Kenalin nama gue Queensha Arrabella gue sepupunya Rey, gue dari Amerika." Queen menyodorkan tangan nya.
"Udah berapa kali gue larang jangan manggil gue Rey, lo bukan Dara!" tegas Nando.
Nando tidak suka jika orang lain memanggilnya dengan nama 'Rey' karena itu hanya untuk Dara.
KAMU SEDANG MEMBACA
Nando & Della [END]
Novela Juvenil[Ini story pertama, mohon maaf kalau tidak jelas] *Warning* •Cerita ini banyak konflik • Banyak kata-kata kasar & banyak typo Reynando Abrisam, atau sering disapa Nando. dulu saat ia masih berusia 10 tahun ia melihat betapa kejamnya seorang pria par...