Mewujudkan imajinasinya dalam dunia nyata itu sungguh menyenangkan
°•°•°•°
Setelah disepakati dua pihak keluarga acara pernikahan Afnan dan Qiana akan berlangsung satu bulan lagi tepatnya seperti tanggal ulang tahun Qiana yaitu hari Jum'at tanggal 21 Januari. (Nanti kalian siap-siap datang ya diundang ko😂)
Konsep pernikahan pun telah dibicarakan dan telah disepakati oleh Afnan maupun Qiana.
Hampir semua konsep pernikahan atas usul Qiana namun Afnan tak mempermasalahkan itu semua.
Konsep yang Qiana inginkan yaitu akad dipagi hari dilanjutkan dengan prosesi adat sunda setelah itu Poto bersama keluarga di indoor atau di dalam gedung dan istirahat berhubungan hari Jum'at jadi waktunya sangat mepet dengan jum'atan setelah itu jam 8 malam dilanjutkan dengan resepsi pesta kebun artinya akan diadakan di luar gedung atau outdoor. Gedung yang akan mereka gunakan yaitu hotel keluarga Afnan.
Sekarang kedua pengantin sedang berada di butik ditemani ibuda masing-masing dan juga Quena.
"Kamu mau gaun yang mana nak untuk resepsi nanti?"
"Emm bunda gimana kalau yang ini?" Tanya Qiana sambil menunjuk salah satu gaun yang terpajang di manekin.
Baju tersebut masih sama dengan dress yang di pakai pengantin namun bedanya dress tersebut tidak memiliki ekor panjang dan hanya memiliki panjang semata kaki.
"Yakin nak?"
"Iya bunda, nanti kan resepsinya pakai tema kebun gimana kalau Qi sama mas Afnan pake sepatu couple gitu warna putih"
"Gimana nan?" Tanya bunda meminta pendapat kepada Afnan.
"Iya bun Afnan setuju. Berhubung resepsinya tema kebun pasti banyak jalan sana sini bun, kasihan nanti kaki Qiana lecet kalau pake heels lebih baik dan lebih nyaman pakai sneakers"
"Oke berarti udah pada setuju ya"
"Oma Quena mau ake baju itu bial samaan sama bunda"
"Nanti Quena samaan sama oma aja ya biar cantik"
"Gak au oma"
"Emang boleh Qi?"
"Boleh ko bun kenapa nggak?"
🌼🌼🌼
Setelah dari butik Qiana, umi, bunda, dan Aquena melanjutkan perjalanan menuju toko perhiasan. Afnan pamit duluan karena ada meeting mendadak.
"Ayo nak pilih yang mana?"
"Tapi bun nanti cincin untuk mas Afnan takut gak muat gimana?"
"Nggak papa sekarang kamu dulu nanti untuk Afnan juga di coba setelah dia pulang dari kantor"
Setelah beberapa saat Qiana memilih akhirnya pilihan jatuh pada cincin untuk dirinya emas dan untuk Afnan perak.
"Mbak yang ini ya di ukur dengan nama Afnan dan Qiana" setelah merasa cocok dengan cintanya Qiana pun meminta mbak tersebut mengukirnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Assalamu'alaikum Bunda Dokter?
General Fiction🏅1 in marriagelife (12-11-2021) 🏅1 in skenariotuhan (2-10-2020) 🏅1 in permintaan (12-5-2021) 🏅1 in nyaman (26-6-2021) 🏅2 in cantik (22-6-2021) 🏅3 in bahagia (2-7-2021) 🏅5 in dokter (12-5-2021) "Ante antik deh" (Tante cantik deh) anak kecil it...