15. Kekhawatiran Aksa

61 5 0
                                    

Votmen juseyo 🥺

Ayo tinggalkan jejak, jangan lupa vote dan komen ya, kalau ingin share juga silahkan 🤭


Hari ini Aksa sama sekali tidak fokus bekerja. Dia terus terngiang-ngiang ide David kala itu. Pekerjaannya terbengkalai dia sama sekali tidak mood untuk melakukan apapun.

Dia menghela nafas lalu mengambil ponselnya dari saku dan segera chat Reva via WhatsApp

Anda
Reva, paman mau bicara

Lalu segera meletakkan hpnya di meja lalu Aksa mulai mengetukkan lima jarinya secara bergantian ke meja menunggu balasan dari Reva. Setelah 10 menit notif WhatsApp dari ponselnya berbunyi.

Reva Ponakan gemesin
Apa?

Aksa gemas sekali dengan Reva kenapa hanya dibalas satu kata, membuat Aksa ingin menyentil ginjalnya. Lalu ia kembali ke mode seriusnya.

Anda
Jauhin David, Jangan deket2 dia pokoknya
Paman ga mau kamu kenapa napa
Jadi tolong dengarkan paman jangan deketin dia
Apalagi nanti pas acara nikahannya kamu ga usah dateng ok.

Reva Ponakan gemesin
Ya

Aksa mendengus kesal, dia sudah berbicara panjang lebar eh cuma di balas satu kata saja. 'keponakan menyebalkan ' batin Aksa lalu segera mengurus pekerjaan nya dikantor.

Tapi lagi lagi fokusnya buyar teringat ide David waktu itu. Aksa mengacak-acak rambutnya kesal.

"Arrgghhhss David sialan awas aja lu" monolog Aksa sambil mengambil telfonnya dan segera menelfon Reva.

"Halo"

"Iya Reva paham" jawab Reva ngegas karena dia tau maksud Aksa

"Bener loh ya, pokoknya hati hati dengan orang itu"

"Paman kenapa si dih, perasaan dia teman paman, kok ngomongin dia layaknya lawan"

"Pokoknya ga usah deket dia"

"Ya" kata Reva lalu segera mematikan sambungannya sepihak

Reva merebahkan tubuhnya di ranjang dan menatap langit langit kamarnya sambil berpikir. Kemudian dia teringat sesuatu lalu segera mengambil kembali ponselnya dan menghubungi Dhani lewat chat WhatsApp.

Anda
Nyel, jadi kan?

Setelah 5 menit notif WhatsApp di hp Reva berbunyi menandakan pesan masuk.

Danyelogeb
Jadi yok, biar cepet lulus awokawok.
Besok kita tinggal konfirmasi ke kepala sekolah aja.

Anda
Biasa ya, belajar bareng

Danyelogeb

Siap, setiap jam istirahat kita ketempat biasa. Kalau libur Sabtu belajar di rumah Lu dan Minggu di rumah gw.

Reva hanya membaca pesan dari Dhani, lalu segera membereskan keperluan untuk besok.

💐💐💐

Pagi ini Reva berangkat awal. Seperti biasa dia berjalan kaki sampai ke pertigaan jalan Pattimura untuk menunggu bus disana. Saat sedang menunggu bus sambil main hp ada seseorang yang memanggilnya.

Tentang Kamu dan AkuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang