[ Perayaan Tahun Baru ]

102 24 23
                                    

Happy New Year! 🤩

A-Ca mau ngucapin selamat tahun baru buat kalian semuaaa. Semoga di tahun 2022, apa yang kalian harapkan dapat terwujud. Sehat selalu dan dimudahkan segala urusannya. Aamiin.

Namira, Arsa, Rifky, dkk. juga mau nemenin kalian di hari pertama tahun 2022. Enjoy! ❤️

***

Suasana perayaan tahun baru terasa sangat formal. Selain keluarga, banyak rekan kerja yang turut hadir.

Lelaki itu hanya menatap langit dari balkon rumah, tanpa ada niatan untuk ikut bergabung.

"Sendirian aja, Sa?"

Arsa Aditya, ia sedang bosan dengan kehidupan ini. Semua obrolan tentang bisnis, pendidikan, dan membandingkan satu dengan yang lain.

Arsa sangat bosan, tidak bisakah ia lari dari kenyataan?

"Lo kenapa gak turun?"

"Males"

"Sama sih, gue juga"

"By the way, lo gak ada rencana main sama temen lo gitu? Gue mau ikut dong" tambah perempuan itu.

Arsa kemudian melihat orang disampingnya.

"Lo gak liat gue sekarang lagi ngapain?" balasnya sewot.

"Lo juga ngerti kan gue gak bisa keluar dari sini sekalipun gue mau?" tambahnya.

"Sorry"

"Udah deh, mending lo gabung aja sama yang lain. Lo pasti dicariin, gue lagi pengen sendiri"

"Kata siapa lo ga dicariin? Arsa Aditya Mahendra, yang kata orang bakal jadi dokter kebanggan keluarga. Itu yang gue denger, literally sepanjang jalan"

"Gue gak peduli, udah deh lo mending gausah ganggu gue dulu. Gak usah sok akrab, lo tuh baru balik, gausah cari masalah"

"Loh, kenapa cari masalah? Gue gak ada cari masalah, justru gue tuh-" ucapannya terhenti karena seorang perempuan memanggil nama Arsa.

"Kamu ada disini juga, Ta? Ayo, turun. Tuh, kalian berdua dicari banyak orang tau"

Arsa, yang sedari tadi tidak mau turun, terpaksa turun hanya dengan perkataan mamanya. Gadis itu hanya memandang heran.

Apakah Arsa begitu benci dengan lingkungan keluarganya?

"Widiiih, Arsa... kemana aja lo? Dicariin daritadi juga, sampe gue ngobrol banyak sama Arsy" ucap Farhan, teman sekelasnya.

Bisa dibilang, tiap tahun Farhan dan keluarganya diundang dalam perayaan tahun baru keluarga Arsa.

"Bodo amat deh"

"Udah mau ganti tahun, tapi masih aja lo kayak gini. Banyak bikin orang sakit hati tau"

"Gue gak ngapa-ngapain perasaan?"

"Makanya lo tuh harus lebih peka, Sa"

Arsa tidak menghiraukan perkataan Farhan, dan meninggalkannya begitu saja.

"Loh, kok gue ditinggal sih?"

"Emang sialan si Arsa"

Tak disangka, ia bertemu dengan ayah Flora, beruntung anaknya tidak datang bersamanya.

"Arsa, gimana kabarnya? Sehat, nak?"

"Baik. Alhamdulillah, sehat. Om sendiri gimana?"

"Baik baik, cuma ya... sayangnya Flora gak bisa ikut, ada kegiatan sama temennya"

Anaimy (JJH x JCY)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang