Jangan lupa vote!-♡
It turns out that all this time my mentality has fallen apart...
-Risayla Syakila-Happy reading....
"ARGHHH..."
Risa berteriak kencang, dia merasakan kepalanya berdenyut nyeri. Risa mendengarkan banyak sekali bisikan-bisikan yang masuk kedalam gendang telinganya, Risa menangis karena tak kuasa menahan segalanya.
Refal yang semula fokus memainkan ponsel kini teralihkan dengan suara teriakan, Refal memasukkan ponselnya kedalam saku jaket dan berjalan menuju sumber teriakan tersebut. Refal melihat banyak orang berkerumun dipinggir jalan, Refal pun berjalan cepat menuju kerumunan tersebut.
Refal tidak bisa menerobos masuk kedalam kerumunan karena sangat ramai.
"Maaf pak ini ada apa ya?" Tanya Refal pada salah satu bapak-bapak yang baru saja keluar dari dalam kerumunan.
"Itu mas ada kecelakaan terus ada gadis dipinggir sini berteriak histeris mas," jawab bapak-bapak tersebut.
"Oh makasih pak informasinya,"
Refal menerobos masuk kedalam kerumunan, dirinya melihat beberapa orang mengevakusi korban kecelakaan tersebut. Refal menengok ke sebelah kanan dan dia melihat gadis yang dimaksud bapak-bapak tadi sedang menangis dan berteriak histeris sambil menarik rambutnya serta menutup mata. Beberapa ibu-ibu disana mencoba menenangkan gadis tersebut.
Refal berjalan menghampiri gadis tersebut, hati Refal mencelos saat mengetahui bahwa gadis tersebut adalah kakaknya. Refal berjongkok dan memegang pundak Risa namun di tepis kasar oleh Risa yang terus berteriak dan menangis.
"Kak Risa ini Refal kak," ucap Refal berusaha menenangkan sang kakak.
"ENGGAK ENGGAK, JANGAN GANGGU RISA" teriak Risa semakin menjadi.
"Mas ini kakaknya ya? Mending di peluk saja mas biar tenang kasihan dari tadi dia nangis teriak-teriak pas lihat kecelakaan didepannya tadi kayaknya dia trauma," ucap salah satu ibu-ibu yang menenangkan Risa.
Refal pun segera membawa sang kakak kedalam pelukannya meskipun Risa berusaha memberontak. Refal berusaha menenangkan sang kakak, Refal mengecup puncak kepala Risa sambil terus mengucapkan kalimat penenang supaya Risa tidak histeris lagi.
Risa perlahan mulai tenang, saat Refal melepaskan pelukannya tiba-tiba kesadaran Risa menghilang. Refal sigap menahan tubuh sang kakak, Refal pun akhirnya mengendong Risa menuju mobil tak lupa dia juga mengucapkan terimakasih pada ibu-ibu yang sudah membantu menenangkan Risa sebelum dirinya tiba tadi.
Refal menjalankan mobilnya menuju rumah, ya Refal membawa Risa pulang. Refal tidak langsung membawa Risa ke rumah sakit karena Refal tau pasti ketika Risa siuman akan histeris lagi jika yang dilihat untuk pertama kali ketika siuman bukan kamarnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Berbeda ( Kisah Gadis Lemah dengan Senyuman Sejuta Luka)
Ficção GeralStart : 19 Februari 2022 Finish : 25 Maret 2023 Kisah yang menceritakan tentang seorang gadis yang dulu sering berekspektasi bahwa dewasa itu enak, karena dia merasakan bahwa menjadi anak-anak itu sangat sakit tapi nyatanya yang dia dapati ternyata...