_____________________________
"Rasa peduli dan saling mengenal adalah langkah pertama menuju perasaan jatuh cinta."
_____________________________
KOMPETISI Matching Pair. Akan segera di adakan di SMA Bratasanjaya. Kompetisi ini adalah kegiatan dari tahun ke tahun di SMA Bratasanjaya. Matching Pair Competition di lakukan oleh dua pasangan laki-laki dan perempuan. Kebanyakan pasangan itu adalah orang yang berpacaran. Pemenang dari kompetisi ini adalah pasangan yang akan di nobatkan sebagai pasangan paling serasi di SMA Bratasanjaya. Tetapi bagi Romeo memenangkan Matching Pair Competition adalah syarat untuk menjadi Pewaris utama Bratajaya. Keluarga Bratajaya telah sepakat untuk memilih pewaris mereka dari kompetisi Matching Pair. Karna itulah kenapa Romeo harus memiliki pasangan dan memenangkan kompetisi itu.
"Yakin lo Rom kalau Kayla bakalan mau ikut kompetisi Matching Pair ini?" tanya Candra sedikit tidak yakin.
"Mau gak mau dia harus ikut!" balas Romeo. Apapun yang di inginkan Romeo harus dipenuhi. Itulah prinsip Romeo.
"Kalau dia gak mau?"
Romeo menoleh tajam pada Candra. "Dia harus siap-siap angkat kaki dari SMA Bratasanjaya."
"Lo serius sama ucapan lo tadi?" tanya Candra.
"Apa lo pernah lihat gue main-main sama ucapan gue?"
Candra terdiam. Pernah dulu ada senior yang menghina Romeo. Hingga suatu ketika Romeo marah besar dan langsung menghajar habis-habisan seniornya itu lalu mengeluarkannya dari Bratasanjaya.
****
"Baca ini!" Romeo melemparkan selembar brosur pada Kayla.
"Ini apa?" tanya Kayla.
"Lo gak buta huruf kan? Baca!"
Kayla akhirnya membaca isi brosur yang telah di berikan Romeo tadi.
KAMU SEDANG MEMBACA
Afair (TAMAT)
Teen Fiction''Hubungan kita seperti bahtera tanpa kompas. Terombang-ambing tak terarah.'' Itulah yang bisa di utarakan oleh gadis bernama Kayla Lovely Tasanee. Ketika menjadi pacar dari Romeo Abrissam Bratajaya. Cowok dingin, ambisus, dan pemaksa yang terkenal...