▫️▫️▫️▫️▫️
Jangan lupa vote and comment yaa, biar Nia makin semangat melayarkan NoRen~
▫️▫️▫️▫️▫️
Pukul 00:54
Renjun merebahkan tubuhnya di ranjang. Ia tidak bisa tidur karena terus memikirkan percakapannya dengan Donghae sore tadi.
"Setelah lulus, pindahlah ke China. Saya tidak akan mengusik keluarga kamu di sini. Asalkan kamu menghilang dari hadapan Jeno."
Renjun memijat keningnya karena merasa pusing. Seharian ini pikirannya terus mengarah ke Jeno dan keluarganya. Sulit rasanya untuk menjauh dari Jeno, karena Renjun mencintai lelaki sialan itu.
Namun, Renjun juga merasa marah. Mengapa Jeno tidak memberitahukan yang sebenarnya dan malah mengakhiri hubungan mereka? Padahal mereka bisa mencari solusi bersama.
Setidaknya bicarakan baik-baik, bukan menghilang begitu saja!
Apakah selama ini Jeno hanya bermain-main dengan Renjun, seperti orang lain yang selalu dipermainkan Jeno dulu? Mengapa kesannya hanya Renjun yang ingin mempertahankan hubungan mereka?
Tak hanya itu, saat Renjun sampai di rumahnya setelah pulang dari kafe tadi, Wendy menghampirinya dan berkata..
"Setelah kamu lulus, kamu pindah ke China ya, kak?"
Renjun menghela nafas ringan. Ia tahu pasti bahwa hal tersebut telah direncanakan oleh Donghae. Menetralkan ekspresinya, Renjun bertanya "Kenapa, mah?"
"Om Zitao punya posisi yang bagus buat kamu di perusahaannya. Tadi dia nelpon mama dan ngasih tau kabar baik ini!" ucap Wendy dengan antusias sembari menggenggam kedua tangan Renjun.
"Tapi kan kakak kerja di kafe Haechan, buat bantu-bantu mama juga kok. Kalau kakak pergi ke China, mama sama Chenle gimana--"
"Tahun depan setelah Chenle lulus, kita akan nyusul kamu sayang. Karena Yoona eonni minta mama untuk ngurus cabang butik disana."
Renjun pun kembali menghela nafas berat. Rasanya Ia sangat ingin menangis, namun tidak bisa. Apalagi Ia tidak ingin membuat Wendy sedih.
Wajah mamanya terlihat sangat bahagia, karena sedari dulu mereka memang ingin pindah ke China setelah kepergian Chanyeol, namun tak kunjung terwujud.
Beruntung Renjun dan Chenle menerima beasiswa di kampus mereka sekarang. Yoona juga memberi pekerjaan untuk Wendy. Maka itu Wendy bekerja keras untuk menghidupi keluarga mereka, agar suatu saat nanti mereka bisa pindah ke China.
Dan sekarang terwujud!
Renjun tidak mungkin nolak, kan?
▫️▫️▫️▫️▫️
"Nana mau es krim~"
"Sumpah, alay banget Jaem!"
"Injunie~"
"Jauh-jauh lo!" ucap Renjun yang setelahnya malah terbahak. Sedari tadi, Jaemin terus menjahilinya dengan bertingkah lucu. Padahal Renjun paling anti dengan aegyo, kecuali calon adik iparnya sih.
Sementara Jaemin masih setia menjahili Renjun. Ia memanyunkan bibir sembari menggoyangkan tubuhnya, memohon agar Renjun menraktirnya.
Renjun pun akhirnya memukul lengan Jaemin dengan kencang, membuat si empunya kesakitan. Langsung saja Renjun mengusap bekas pukulannya tadi sembari terkekeh, juga sedikit merasa bersalah.
KAMU SEDANG MEMBACA
MIRIS || NoRen
Fanfiction[END] Renjun si duta kampus, dan Jeno si most wanted... ------------------------------------------------- WARNING!! ⚠️ • NoRen area • bahasa baku • bxb yaoi story • slight JaemRen ------------------------------------------------- Best rank: #1 in ji...