Jenderal Hubei akhirnya melesat terbang menuruni bukit, hingga ia menemukan sekelompok orang yang ingin memasuki sebuah pillar batu.
"Ah.. disitu rupanya!" Kata Jenderal Hubei.
Jenderal Hubei kemudian terbang melesat mendahului mereka.
Terlihat dari atas pasukan milik Vinyina ingin memasuki portal.
🌾🌾
"Haish, prajurit cepat masuk kedalam portal ini!" Kata Vinyina tergesa-gesa kepada prajuritnya.
"Baik Huanghou Yin." Kata Para prajurit itu.
Vinyina sebenarnya tidak mempunyai mage, namun karena ia memakan pil pengendali mage ia dapat mengendalikan api.
Seketika para prajurit tadi, telah berada di ladang bunga lavender yang luas. Para prajurit itu takjub melihat Kerajaan Albus Luna yang mirip seperti dunia peri.
Namun, terlihat beberapa rakyat bersiap untuk mengeluarkan mage air mereka. Mereka terbang membentuk formasi, menghadang pasukan milik Vinyina.
"A..apa!" Kata Vinyina terkejut. Dulunya Kerajaan Albus Luna sangat tandus karena intinya menghilang, Vinyina heran, kenapa bisa kembali pulih seperti sediakala.
"Tidak mungkin! Bagaimana bisa para rakyat bodoh ini dapat kembali lagi kesini?" Vinyina mulai panik.
Krincing...
Terdengar suara lonceng dari arah gua, kemudian semua rakyat Albus Luna keluar, seperti sekawanan lebah yang keluar dari sarangnya, sangat banyak. Pasukan Vinyina ketakutan.
"Kenapa kalian takut huh! Mereka tidak akan berani membunuh kita, cepat maju, dan tembakkan panah kalian!" Kata Vinyina dengan sangar.
"Ba-baik!" Suara prajurit itu sebenarnya sangat ketakutan.
Para Prajurit akhirnya menembakkan panah mereka dan menghujaninya kearah rakyat Albus Luna yang terbang. Namun dengan cepat, rakyat Albus Luna menghindari serangan anak panah itu.
Rakyat Albus Luna mengalirkan air, dan membekukan beberapa bagian tubuh dari prajurit, agar mereka menyerah.
"Haishh... Sialann!!" Kata Vinyina. Ia kemudian membuat bola api yang sangat besar, kemudian melemparnya ke arah gua.
Tiba-tiba.
BOOM!! WOSSHH!!
Api itu musnah digantikan Jenderal Hubei. Dibelakangnya, kemudian disusul Eve yang rambutnya telah kembali menjadi keperakan.
"Koakaan telah datang rupanya.." Kata salah satu tetua Kerajaan Albus Luna.
Rakyat Albus Luna kemudian memberikan isyarat penghormatan. Tangan mereka diletakan pada dahinya dan menatap lekat Jenderal Hubei.
Jenderal Hubei terkejut melihat hal itu.
"Hubei.. " Kata Eve. Ia kemudian memeluk Jenderal Hubei dengan erat.
"Eve! Masuklah lagi kedalam gua! Disini tidak aman." Kata Jenderal Hubei.
Eve menggeleng. "Tidak Hubei. Ini tugasku untuk melindungi rakyatku."
Mata Eve seketika bercahaya dan tanda di dahinya muncul.
WOOSSHHH... BUMMP..
Bumi seketika bergetar dan Eve dapat terbang, disusul Jenderal Hubei.
Vinyina yang melihat itu merasa geram, ia kemudian melemparkan bola-bola api ke arah Eve dan Jenderal Hubei namun gagal.
"Ayahh!!" Kata Miri yang dari dalam gua keluar dan mencari ayahnya.
![](https://img.wattpad.com/cover/333657010-288-k667412.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
[BL] The King Of Albus Luna
FantasíaEve adalah Raja dari Kerajaan Albus Luna yang menikah secara paksa dengan Jenderal Kerajaan Barat, Karena Raja Kerajaan Barat ingin menguasai dan memiliki keabadian dari jantung Anak yang dilahirkan Eve. MPREG!! BXB!! 🚫Dilarang Plagiasi ORIGINAL K...