Setelah berpisah dengan Mr Diggory dan Cedric──yang mendapat lapangan perkemahan dua untuk tenda mereka, sedangkan Cassiopeia dan yang lainnya di lapangan perkemahan satu──mereka berjalan kira-kira hampir dua puluh menit menyeberangi tanah kosong yang ditutupi kabut.
Setelah menemukan kepala perkemahan mereka, yaitu Mr Roberts, Mr Weasley langsung membayar untuk dua tenda dan mengajak semua orang kembali melanjutkan perjalanan, dengan sedikit bantuan Harry untuk membayar karena Mr Weasley tidak begitu memahami bagaimana mata uang Muggle bekerja.
Sepanjang mata memandang, Cassiopeia dapat melihat ratusan tenda yang sudah berdiri. Sesekali ia teringat dengan saputangan Cedric yang belum juga ia kembalikan, kemudian berharap agar bisa bertemu laki-laki itu lagi secepatnya, agar ia bisa mengembalikannya.
Mereka semua terus berjalan di antara deretan panjang tenda. Sebagian besar tampak biasa, pemiliknya jelas mencoba membuatnya semirip mungkin dengan tenda Muggle, tapi agak meleset dengan menambahkan cerobong asap, penarik lonceng, atau baling-baling udara. Meskipun demikian, di sana-sini ada tenda yang jelas sekali gaib sehingga Cassiopeia tidak heran Mr Roberts menjadi curiga saat berbicara pada Mr Weasley tadi.
Di tengah lapangan berdiri tenda mewah dari sutra bergaris seperti istana mini, dengan beberapa ekor merak hidup berkeliaran di pintu masuknya. Sedikit lebih jauh, Cassiopeia dan yang lainnya melewati tenda bertingkat tiga dengan beberapa menara. Di dekatnya ada tenda dengan kebun di depannya, lengkap dengan tempat mandi burung, jam matahari, dan air mancur.
"Dari dulu selalu begitu," kata Mr. Weasley, tersenyum. "Tidak tahan tidak pamer kalau sedang berkumpul. Ah, kita sudah sampai. Look, ini tempat kita."
Mereka sudah tiba di tepi hutan di tempat yang paling atas, ada tempat kosong di sisi lainnya, dengan papan tanda kecil yang ditancapkan di tanah bertulisan WEEZLY. Cassiopeia tersenyum tipis melihat tulisan itu, entah kenapa ia merasa bahwa itu menggemaskan.
Mr Weasley sibuk memerintahkan semua orang untuk membantunya membangun tenda tanpa menggunakan sihir, Cassiopeia tidak punya riwayat membangun tenda dengan cara Muggle sama sekali. Akhirnya, Harry dan Hermione lah yang membantu Mr Weasley membangun tenda dengan cara Muggle, meskipun kelihatannya dua orang itu juga tidak pernah melakukannya. Cassiopeia percaya bahwa Hermione hanya mempelajari secara teori bagaimana cara membangun tenda tanpa bantuan sihir, terlihat dari bagaimana cara gadis itu mengatakan tahap-tahapnya, tapi ia tidak bisa melakukan praktiknya dengan tepat.
Setelah beberapa puluh menit berlalu, semuanya mundur untuk mengagumi hasil karya Harry, Hermione, dan Mr Weasley──yang sebenarnya malah kelihatan menganggu dari pada membantu karena ia kelewat semangat melakukannya. Tidak seorang pun yang melihat tenda ini akan mengira ini tenda milik penyihir, pikir Cassiopeia. Tapi, masalahnya, begitu Bill, Charlie, dan Percy tiba, jumlah mereka akan jadi sebelas. Hermione rupanya menyadari hal ini juga. Dia melempar pandang bertanya kepada Cassiopeia dan Harry ketika Mr Weasley merangkak memasuki kemah pertama.
KAMU SEDANG MEMBACA
I've Got My Eye On You
Fantasy[ 𝐟𝐞𝐚𝐭𝐮𝐫𝐢𝐧𝐠 𝐜𝐞𝐝𝐫𝐢𝐜 𝐝𝐢𝐠𝐠𝐨𝐫𝐲 ] [ c o m p l e t e d ] n. BELUM DIREVISI! Cassiopeia Vandeleur had never quite realized that her first interaction with Cedric Diggory had drawn her closer to herself to the young man with the brigh...