33. The Truth Unltold

7 5 0
                                    

(Senja POV)

Aku terdiam membaca pesan dari Jungkook. Pria itu baru saja memberiku kabar kalau staff nya berhasil meringkus Hyun Ji serta beberapa rekannya yang menjadi dalang di balik semua kekacauan ini.

Yang mengejutkan, mereka dengan pintarnya menyebarkan skandal ini secara diam diam tanpa bisa di deteksi oleh bagian infotainment dan dispatch sama sekali. Hal itu membuatku yakin kalau gadis itu tidak main main mengerikan.

Dan hal yang paling membuatku khawatir saat ini bukanlah fans Jungkook yang mungkin saja akan menyerbuku.

Tidak, aku tidak takut dengan mereka, hanya ada dua orang yang ada dalam benakku sekarang.

Hyun He Ra dan Park Joon Young.

Entah dimana dan sedang apa mereka sekarang, tapi dapat kupastikan mereka sudah mengetahui berita ini.

Aku mendongak menatap Joon Seo yang masih bergeming di tempat duduknya, " Joon Seo, ini sudah larut, sebaiknya kau pulang, aku tidak mau merepotkan orang lain karena masalah ini,"

Meski rautnya tampak tidak setuju, namun ia mengangguk, " Tapi kau yakin tidak apa apa sendirian?"

Aku mendengus, " Siapa bilang aku sendiri? Bodyguard mama berkumpul di luar sana," Ucapku, setengah bergurau, mencoba meyakinnya kalau aku memang baik baik saja.

" Kau benar, ya sudah, aku pulang dulu Senja. Tentang tugas kita, aku bisa menyelesaikan sisanya,"

" Hm, terima kasih Joon Seo.", kami beranjak dari duduk kemudian menuju pintu apartemenku.

Sejenak kami hanya bertatapan. Kedua mata bulatnya jelas memancarkan kekhawatiran, tapi aku mencoba tersenyum supaya dia merasa lebih baik,

" Hati hati di jalan, terima kasih sudah menemaniku hari ini," Tukasku, mengusirnya secara lembut.

" Itu bukan masalah besar. Kau berhati hatilah, saranku jangan buka sosial media mu untuk sementara waktu. Aku yakin bukan hanya fans Jungkook saja yang menyerbumu, tapi juga orang orang dari banyak kalangan yang tahu siapa kau."

" Nee, aku mengerti."

Setelah Joon Seo melangkah pergi, aku kembali menutup pintuku. Langkahku tidak seringan saat mengantarnya keluar. Aku benar benar sendiri sekarang.

Namun bukan berarti aku ingin Joon Seo tetap ada disini, aku hanya merasa lebih buruk menyadari tidak siapapun di sekelilingku. Aku yakin Jungkook masih sibuk di kantor untuk menyelesaikan masalah ini.

Aku mendudukkan tubuhku ke atas sofa, mengecek ponselku sejenak, aku baru sadar He Ra telah mengirim spam chat sejak tadi.
Dengan perasaan bersalah aku membukanya.

>Milkyorange_

• Seon Ja, kau dimana sekarang?

• Seon Ja, apa berita itu benar?

• Kau baik baik saja bukan?

• Apa aku perlu datang ke apartemenmu?

• Seon Ja, katakan kau ada dimana sekarang?

• Aku mengkhawatirkanmu,

• Aku yakin kau akan baik baik saja,

• Kau tenanglah, pasti sebentar lagi berita itu akan hilang,

• Teman sekampus kita bilang Hyun Ji yang melakukannya, dia memang sudah tidak beres sejak awal, dia memiliki sebuah kelompok berisi sasaeng,

• Bukan salahmu berita ini menyebar, aku yakin ARMY akan mengerti,

 EuphoriaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang