Saat para tamu sedang asyik makan, lampu tiba2 padam. Semua orang bingung dengan apa yg terjadi dan saling berbisik-bisik.Lalu tiba2 lampu menyala kembali. Aisha dan Shia berada di atas panggung dan meminta perhatian pada para tamu.
"Perhatian semua. Maaf sudah membuat anda semua kaget dan mengganggu acara makan anda. Saya minta waktunya sebentar" ucap Aisha.
Sontak semua tamu dan juga Rian menoleh ke Aisha dan tertawa.
"Kami berdua mengucapkan selamat ulang tahun untuk suamiku dan daddynya Shia. We always love you Rian Abqori Azzahidi. Kami ingin mempersembahkan sesuatu untukmu" Aisha dan Shia tersenyum. Rian ikut tersenyum mendapat kejutan dari istri dan putrinya.
Aisha berjalan ke arah piano yg ada disebelah Shia. Dia duduk lalu mulai memainkannya. Dan Shia mulai membacakan sebuah puisi.
"Ini untukmu daddy"
Shia melakukan cium jauh pada Rian dan dia menangkap ciuman itu di udara lalu diletakkan di dadanya.
"Dad, I want to say happy birthday to you..
You are the man who I proudly called my dad....
Happy birthday and thanks for being the best father in the world..
I may not be aperfect child...
But I'm sure dad is the perfect father....
May your life be full of joy, love and light...
May your way be an endless wander through the miracles...
All along and interesting and well hearted people cross it...
May the only wrinkles you get those coming from honest laughter...
And the only memories of your heart consisting of passion and inspiration...
Thank you for supporting me with love and affection...
May you always be healthy because I will always need you...
You have become a great father to your family...
Happy Birthday Dad...
Hopefully, what you expect become a reality...."Puisi berakhir, Aisha juga berhenti memainkan pianonya. Aisha lalu beranjak dari duduknya dan menghampiri shia. Gemuruh tepuk tangan menggema di ruangan ini. Semua orang berdecak kagum dengan apa yg dilakukan Shia. Bahkan Hamida dan Jodha tak terasa menitikkan air mata mendengar puisi dari Shia.
Rian terharu dengan mata yg berkaca-kaca mendapat kejutan yg luar biasa dari 2 orang yg dia cintai. Jalal yg ada disebelahnya menepuk pundak Rian dan tersenyum padanya. Dengan perasaan membuncah gembira, Rian berlari kecil ke arah panggung menghampiri mereka berdua.
Rian lalu memeluk mereka berdua sambil berkata "terima kasih sayang, aku menyayangi kalian berdua"
Rian mendaratkan ciuman di pipi Aisha dan Shia. Dia bahagia sekali di ulang tahunnya kali ini. Rian tak menyangka akan dapat kejutan tak terduga dari mereka berdua.
Jalal ikut bahagia merasakan kehangatan keluarga kecil kakaknya. Dia berharap suatu saat nanti dia bisa seperti kakaknya. Menjadi suami dan ayah yg baik untuk Jodha dan anak2nya kelak.
Ehhh...
Jadi teringat Jodha. Dimana dia?
Para tamu melanjutkan acara makannya kembali. Setelah acara makan selesai, MC maju keatas panggung dan kembali meminta perhatian pada para tamu.
"Ehm...perhatian pada semua tamu undangan. Setelah pembacaan puisi dari tuan putri Shia yg membuat kita menitikkan air mata" Shia tersenyum dan semua orang tertawa "acara selanjutnya yaitu berdansa. Untuk dansa kali ini agak berbeda karena ini adalah permainan dansa kertas. Dansa kertas adalah dansa dimana para pasangan akan menari diatas kertas besar berbentuk bujur sangkar. Setiap 1 menit kertas akan dilipat menjadi 2 bagian hingga terkecil. Jika salah satu kaki pasangan ada yg keluar dari lipatan kertas maka dia telah gugur dan harus berhenti berdansa. Jadi dalam permainan ini dibutuhkan kekompakan dan keseimbangan pasangan. Dan barangsiapa pasangan yg berhasil tetap bertahan hingga lipatan terkecil dari kertas, maka dialah pemenangnya. Dan pemenang akan mendapatkan hadiah sepasang jam tangan mewah Merk Cartier dari CEO kita yaitu pak Rian"
KAMU SEDANG MEMBACA
JANGAN TAKUT JATUH CINTA ( END )
Hayran KurguPernikahannya batal dikarenakan calon suaminya meninggalkannya disaat ijab kabul. Sejak saat itu, dia tidak mau lagi jatuh cinta. Dia tidak ingin tersakiti untuk kedua kalinya.