" Setiap manusia diberi ujian yang berbeda-beda namun tak jarang sama. Maka penyelesaiannya pun dengan cara yang berbeda-beda namun juga bisa sama, pilihlah dengan sebaik-baiknya. Hadapilah dan percaya ujian hadir sudah seikat dengan penyelesaian. Bagaikan soal disertai jawaban, pilihlah yang menurutmu paling benar atau setidaknya mendekati benar"
-- ADINDA --
Tak terasa ternyata sekarang sudah pukul setengah enam, Kak Devin janji akan menjemputku nanti jam 7 malam. Akhirnya aku memutuskan untuk pulang ke rumah terlebih dahulu untuk mandi dan menyiapkan makanan serta membawa pulang belanjaanku.
Saat dirumah, aku segera mandi dan bersiap-siap. Tak lupa aku memasakkan masakan spesial dengan harapan Kak Devin akan menyukainya dan tersenyum.
Melihat senyum Kak Devin adalah hobi yang telah lama kugeluti dengan sukarela.
Sekarang masakanku telah selesai, aku akhirnya memutuskan merapihkan penampilanku.
Tak terhitung berapa kali aku mengajak bicara sebuah bidang datar yang mampu memunculkan bayangan diriku.
"Neng Lona, cantik banget euy. Geulisss, sampe pangling Teh Wati ini. Mau kemana neng udah cantik aja sore gini?" Teh Wati tiba-tiba muncul dan mengagetkanku.
"Aih TehWati mah bisa aja, jadi malu saya. Hehe saya mau pergi kerumah Kak Devin, nanti jam tujuh katanya mau jemput. Teh Wati tolong jaga rumah ya, kalo ada apa-apa kabarin saya aja kaya biasa" jawabku diakhiri senyum
KAMU SEDANG MEMBACA
Alona ( Terjebak) €ND
ChickLitAlona, Ia adalah seorang wanita yang tidak sengaja terjebak dalam keadaan yang sebenarnya bisa saja ia hindarkan tapi ia selalu memikirkan orang lain tanpa melihat apa akibatnya bagi dirinya sendiri. " Ohiya kak, aku minta maaf juga karena sebelumn...