Selama tujuh hari berturut-turut renjana rapat hingga senja menyapa bersama dengan anggota osis lain nya . Mempersiapkan acara pensi yang akan segera terlaksana .
Mereka juga mempersiapkan detail acara bahkan mematangkan ke organisasian setiap anggota untuk bersiap menjalankan acara besar yang akan terlaksana nanti nya .
Rasanya hari berjalan begitu lambat bagi dunia renjana . Tiap hari nya , hari renjana di isi dengan kekhawatiran yang selalu datang karena tidak mendapatkan kabar dari dante . Terakhir ,pertemuan nya dengan dante saat dante menolong pak jali yang dihajar preman di depan sekolah .
Dante yang tiba-tiba menghilang begitu saja meninggalkan renjana sendiri dengan rasa hati yang menggantung begitu saja .
Dia gusar sendiri dan kadang merasa ingin berlari dari pagi ke pagi. Mempercepat setiap hari yang dia lalui agar tidak merasa sakit hati di setiap harinya
Ketidak pastian selalu hinggap di hati renjana . Semua yang terjadi terasa semu dan tidak terlihat . Semakin lama semakin membingungkan .
Renjana dan dante,
Mereka masih saja semu . Hubungan mereka mengambang seperti mendung nya hari ini , tidak hujan tidak panas dan tidak gerimis . Hanya ada awan hitam di atas langit .Renjana masih saja dengan perasaan nya sendiri .. Memendam sendiri , menangis sendiri , dan belum mau menyampaikan apapun ke dante apalagi soal juliet .
Tujuh hari berlalu dan mereka masih saja berada di titik ketidakjelasan yang sama . Renjana bahkan yang akhir-akhir ini lebih menyibukkan diri di kegiatan osis nya dari pada memikirkan soal hubungan nya dengan dante .
Di hari minggu ini danila dan renjana masih saja enggan beranjak dari tempat nyaman di bagian rumah renjana ,manalagi kalau bukan 'rinduzone' .
Renjana masih sibuk dengan laptop nya sejak 7 hari yang lalu , sibuk atau bahkan bisa di bilang menyibukkan diri dengan banyak kegiatan osis nya .
Sedangkan danila , dia masih saja mengscroll ponsel nya . Membuka semua aplikasi di ponselnya mulai dari WA , Line , facebook , game hayday , atau snapchat dan mengambil banyak sekali foto dengan banyak gaya ala danila .
Sampai akhirnya ada satu notifikasi di ponselnya , notifikasi dari instagram yang berhasil membuat danila mengerutkan dahinya .
Julietisme baru saja memposting satu foto baru .
Danila dengan cepat langsung mengklik notifikasi itu . Danila membelalak kan matanya dan menatap ponsel nya dengan benar.
" na .. " panggil danila . Danila juga merubah posisi nya yang semula rebahan ke posisi duduk .
" hmm " jawab renjana yang masih memandangi laptop di hadapan nya .
" na ...gue serius!" Kata danila dengan masih saja memandangi ponsel nya dengan serius .
" apa danilaaa? Lo ga liat ya gue lagi sibuk banget bikin rundown acara pensi ."
" lo tau ga sih na kalo kak dante beberapa hari ini ga masuk sekolah? Lo tau ga dia dimana ?"
" kenapa tiba-tiba ngomongin kak dante ya ?"
" jawab dulu pertanyaan gue renjanaa!"
" gue ga tau . Gue jarang ngehubungin kak dante, uda semingguan sih . Gue sibuk urusin pensi ." Ujar renjana yang masih sibuk dengan laptop nya .
" dia ga ngasih lo kabar apapun gitu?"
" enggak "
" dia ga nyuruh lo buat nemuin dia gitu?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Supernova untuk Renjana
Teen Fiction[ AKAN DI REVISI SETELAH COMPLETE] Ini tentang mereka ..Mereka yang mempunyai masa lalu masing-masing dengan cerita yang berbeda . Ini tentang mereka .. Yang tidak sengaja di pertemukan oleh semesta. Ini tentang mereka .. Yang saling mengobati agar...