Lebaran Day 1

646 30 4
                                    

Dari awal kita pacaran aku sudah dikenalkan dengan keluarganya begitu sebaliknya walaupun dulu pernah ditentang dan disuruh putus karena ya seperti yang kalian tau alasannya kenapa (bukan selingkuh ya tapi karena keinginan Bapakku berbeda dengan keinginanku). Semakin lama karena sering berkunjung kerumahnya dengan anggota keluarnya pun juga sangat dekat, keluarganya pun sangat baik denganku (kan aku jadi enak haha).

Masih lanjut cerita tentang cuti lebaran. Di cerita sebelumnya aku sudah menjelaskan kegiatan ketika puasa, sekarang lanjut kegiatan lebaran sampai kembali ke rutinitas LDR lagi. Malam takbir selalu kita habiskan bersama keluargaku. Biasanya malam takbir dijadikan keluargaku sebagai acara buka bersama keluarga besar. Jauh-jauh hari orangtuaku selalu booking dia dulu supaya batalin semua jadwal buka puasa bahkan adek-adek ku dan saudara-saudara ingin dia ikut buka bersama dengan kita, gak ngerti semua keluargaku sangat excited dengan dia.

Orang tua dan keluargaku lainnya melayani dia dengan sangat baik, diambil-ambilin makanan aku aja engga hmm calon menantu idaman memang 🤮 setalah makan buka puasa kita semua sholat setelah itu menyalakan kembang api dengan adek-adekku dan keponakanku. Dia sangat akrab dengan anak kecil dia bisa ngemong anak kecil (flash back dikit ya, dulu waktu kakaknya dia ngelahirin dia cuti dan dia yang jaga anak kakaknya dia gantiin popok di malam hari dan juga menggendongnya, memang calon Ayah idaman hihihi)

Keesokan hari adalah hari raya idul fitri. Kita sholat ied bersama keluarga masing-masing. Lepas sholat kita mengunjungi rumah saudara masing-masing, jam 10an dia datang kerumahku lebaran dengan orang tua dan keluargaku tak lupa kita makan ketupat bersama wkwkwk harus banget makan ketupat. Habis dhuhur kita pergi kerumah keluargaku yang lainnya kita lebaran disana dan kita makan lagi wkwk biasanya dia tidur juga sumpah ya dimana-mana dia bisa tidur. Habis ashar kita pulang, dia antar aku pulang untuk mandi dan ganti baju kemudian kita pergi kerumahnya aku berlebaran dengan orang tua dan juga keluarganya setelah itu kita makan lagi wkwkwk aku suka banget sama masakan buras ibunya enak banget sumpah sampe pengen bungkus bawa pulang 🤣

Lepas makan kita sholat magrib bersama orang tuanya berhubung kakak-kakaknya pada pergi kerumah mertuanya (ya cuma dia yang belum menikah kedua kakaknya sudah menikah) dia bilang "kita seperti anak tunggal ya" aku tertawa kecil. Setelah itu kita nonton tv sambil cerita-cerita panjang kali lebar kali tinggi itulah rumus volume balok (sorry garing)

Setelah kita bosan dirumah akhirnya habis isya kita pergi jalan-jalan keluar rumah lalu jam 8 dia antar aku pulang jelas dong dia gak langsung pulang dirumahku kita makan lagi (makanya badan kita bengkak karena aku dan dia doyan banget makan) dan nonton tv. Jam 10 dia baru pamit keorang tua ku untuk pulang. Itulah kegiatan yang kita lakukan sewaktu lebaran selama 5 tahun ini. Semoga kita selalu bisa merayakan lebaran bareng sampai akhir hayat. Aamiin in dong kawan 😁

Terima kasih sudah membaca
Sampai jumpa dicerita selanjutnya 😊

Tentara KebanggaankuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang