Alicia merebahkan tubuhnya di sofa lalu menyalakan televisi untuk mencari acara komedi. Sambil menunggu iklan usai, Alicia meraih ponsel yang beberapa kali bergetar itu.
___
Pemuda Pemudi Hahahihihehe (PPH)
Afif Affandi : Sepi bgt, hibernasi nih org-org?
Amira Alfiana : Haha, hibernasi? Kebablasan ya kena cut off pak bos lah tong. U enak punya bos bapak sendiri.
Ersya Paramitha : Yee, sama aja lah Mir. Lebih masalah kalau kena omel bapak sendiri. Perang dingin.
Afif Affandi : Aset ditarik berabe bolo!
Ersya Paramitha : Semangat ya kalian, gk ada duit jatuh dari pohon. Gak boleh malaz.
Amira Alfiana : Pernah. Bulan lalu aku nemu duit jatuh dari pohon :)
Afif Affandi : Cih, itu mah dollar punya Yoga yang jatuh dari saku pas dia manjat pohon.
Amira Alfiana : Makan tuh. Gak berkah nyolong mangga kampus, noh di pasar banyak!!!
Erlangga Yoga : (pap cafe) Berisik! Ganggu orang bermesraan.
Amira Alfiana : Uhuy, selamat bulan madu pasutri baru 🤗
Ersya Paramitha : Husttt. Gak sopan Mir!!
Afif Affandi : Nggak salah Mir. Bau-bau mau naik pelaminan?
Erlangga Yoga : (pict price list makanan) ini baru list prasmanan terwenak se-Surabaya. Makanya, khusus @Amira Alfiana nanti amplopnya dua, gantinya uangku yang jatuh.
Amira Alfiana : Yek, matre matre!!!
Ersya Paramitha : Kami siap menjadi tukang rewang di acaramu Yog. Kan? @Alicia Evalina.
Alicia Evalina : Haha, jelas. Dua bulan lagi ta ini, kok sudah mau order prasmanan?
Erlangga Yoga : Sek sek, tenang. Banter sekali, kok 2 bulan lagi. Gak keburu saya, mending berangkat o dulu.
Ersya Paramitha : Parah seh, Alicia mau punya acara gak bilang-bilang.
Amira Alfiana : Sama siapa tuch Al?
Afif Affandi : Sama aku. Bisa dipercepat juga untuk berangkat dua minggu lagi, mumpung ada channel WO.
Amira Alfiana : Wohks, si buaya ndelosor beraksi.
Ersya Paramitha : Uihh ngerinya, real kah?
Alicia Evalina : YOGA!! Tuduhan apa yang kamu layangkan ke saya, hiks hiks. Dia bohong guys.
___
Setelah membahas obrolan ngawur teman-temannya itu, ponsel Alicia tiba-tiba mati daya. Dia lupa jika baterainya sudah lemah sejak tadi. Alicia melakukan charge ponsel di kamarnya. Kemudian kembali untuk menikmati tayangan televisi.
Namun sayangnya, tayangan komedi kesukaannya kini digantikan dengan pertandingan sepak bola. Alicia mengecilkan volume, memilih fokus pada buku bacaan yang baru tadi sore sampai ke rumah.
Kali ini bacaannya bukan buku akuntansi, dia membeli buku self improvement dari toko buku online. Harapannya, semakin banyak buku semacam itu yang dibaca, Alicia lebih paham dengan dirinya, kehidupan, dan termasuk pendewasaan.
Bola matanya fokus mengikuti kalimat demi kalimat yang dibaca. Cukup menarik sehingga Alicia sudah membaca 1/4 bagian. Harapannya, malam ini dia bisa menyelesaikan membaca 1/2 dari buku ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kelas Sore ✓
Aktuelle LiteraturAlicia Evalina, seorang karyawan sekaligus mahasiswi kelas sore UNP. Dia merasa menemukan teman seperjuangan di kampusnya. Devan Evander, laki-laki yang dikira merupakan adik kelasnya itu. Dua insan ini memiliki kehidupan berbeda. Hidup Devan yang m...