{enam}

874 38 0
                                    

Hai hai hai.
Apakabar? Semoga selalu baik baik saja.
Jangan lupa makan hari ini ya, tetap jaga ibadah dan kesehatan nya.

Happy reading all.

***

Hari minggu telah tiba. Biasanya orang orang akan menghabiskan waktu weekend nya dengan ber leha leha di atas kasur seharian tanpa mandi.

Apakah kamu termasuk orang itu?.

Berbeda dengan aida, pukul setengah delapan pagi dirinya sudah siap dengan abaya turkey dengan warna hitam lengkap dengan hijab syari yang berwarna senada.

Jangan lupa tas selempang yang kali ini berwarna silver yang sudah tersampir di pundak nya.

Aida menghabiskan sarapan nya di meja makan sendirian. Iya, bunda dan mama daliya nya masih ada di rumah sakit tempat daffa di rawat.

Lama sekali? Ntahlah, aida tidak tau mengapa daffa begitu betah tinggal di rumah sakit.

Niatnya, pagi ini dirinya akan pergi ke rumah sakit seperti biasa, sebelum berangkat pergi kajian di sebuah tempat yang sudah dirinya masukkan dalam jadwal.

Serantang berisi makanan telah aida siap kan untuk di berikan kepada keluarganya yang menjaga daffa di rumah sakit.

Taksi online pun sudah menunggunya di depan rumah.

"Dengan mbak aida?" Tanya sopir itu.

Aida mengangguk dan segera membuka pintu penumpang. Dirinya mendudukkan tubuh nya seraya membuka handphone nya.

Bunda
Online

Assalamualaikum, selamat pagi, bunda nya aida♡ •
Aida otw ke rumah sakit nih •

•Waalaikumsalam, naik apa sayang?.

Tenang bunda, aida pake jasa taksi online kok •
Aida juga bawa makanan bunda kalian. Aida sendiri yang masak loh bun. •

•woah
•anak ku memang sangat pintar!.
terimakasih sayang, hati hati di jalan ya, bunda tunggu di depan rumah sakit.

Siap bunda, assalamualaikum •

•Waalaikumsalam warohmatullah wabarakatuh.

Aida tersenyum. Ia bisa memasak berkat ajaran dari bunda dan mama nya yang sangat pandai dalam urusan dapur.

Tak perlu di ragukan lagi, berbagai macam resep sudah aida praktek kan dan selalu cocok di lidah kedua ibu nya.

Aida mempunyai niat untuk membuka restoran atau pun toko kue, berhubung statusnya yang masih pelajar SMA, aida sedikit kurang yakin meskipun sering di semangat oleh mama dan bunda nya.

"Sudah sampai mbak."

"Terimakasih pak, ongkosnya sudah saya transfer ya pak?"

CRUSH {END}Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang