Arka memfokuskan pandangannya di ambang pintu kelas. Terlihat jelas ada seorang gadis dengan rambut panjang kecoklatan dan berkulit kuning langsat tengah beradu argumen dengan seorang lelaki yang sudah tak asing lagi bagi Arka.
Sudah bisa di pastikan bahwa ia adalah murid baru. Terlihat jelas dari seragam yang gadis itu kenakan, terlihat jauh lebih mencolok dari murid yang lain.
Gadis itu sedang bersama dengan Zio. Kakak kelas Arka yang memiliki banyak fans di sekolah karna perannya yang notabene seorang kapten tim basket dan menjadi the most wanted. Walau Zio juga dikenal sebagai seorang playboy dan puluhan hati wanita sudah berhasil ia patahkan. Dan mungkin, sekarang gadis cantik di hadapannya itu menjadi target permainan selanjutnya.
"Thanks" samar samar suara gadis itu terdengar ke telinga Arka. Sedangkan Zio hanya menatapnya cuek. Tak menunjukan ketertarikannya sedikitpun pada gadis itu.
"Hmm" gumam Zio acuh. Sebuah pukulan kecil mendarat di lengannya dari gadis itu.
"Ikhlas gak sih?" Omel sang gadis yang justru terdengar lucu di telinga Arka.
"Iya, bawel!" Kata Zio kemudian berlalu begitu saja dari hadapan sang gadis. Perhatian Arka masih sepenuhnya terfokus pada gadis itu. Gadis yang menurutnya sangat menarik dan juga lucu.
Oh, tunggu !!
Sepertinya ada yang salah dalam diri Arka kini. Karna sebelumnya Arka tak pernah memperhatikan seorang gadis dengan begitu detail dan bahkan ia terkesan cuek. Namun sepertinya ia merasa ada yang berbeda dari gadis itu.
Tanpa ia sadari, gadis bermata almond itu sudah berada tak jauh dari tempat duduk Arka. Sepertinya ia sedang kebingungan mencari tempat duduk.
Pandangan mata mereka bertemu, kemudian saling melempar senyum satu sama lain. Gadis dengan senyum yang sangat manis. Dan pastinya Arka tak akan melupakan awal pertemuan mereka ini.
Arka melirik name tag yang ada pada seragam sang gadis.
Bertuliskan........
"Melody Teresia P"
•••••••
Pendek? Gaje? Abal abal?
Maaf masih belajar :D
Kritik dan votenya ya kawan :*Terimakasih :)

KAMU SEDANG MEMBACA
Melody
Novela JuvenilNamanya Melody Teresia Putri. gadis yang selalu memberi kesan tersendiri pada orang yang mengenalnya. sama seperti nama yang ia miliki, gadis itu memang seperti "nada" bagi semua orang. zio: "dia adik gue yang paling ajaib" gio: "dia adik yang membe...