Tidak terasa waktu sudah berlalu lama. Gelar sudah di tangan mereka, kecuali Parshav yang masih sibuk membuat project tugas akhir. Tetapi sebentar lagi dia nyusul kok. Disini akan menceritakan tetang mereka. Tentang diri mereka ketika memperjuangkan gelarnya serta versi dari diri mereka sekarang. Tidak terasa mereka sudah menjadi pribadi yang luar biasa dengan segala mimpi. Yuk enjoy the moment.
Rakaftan Ugandi
Kim Hanbin / B.I ex Ikon
Jurusan Arsitektur
Musuhnya anak teknik sipil. Imajinasinya keren, bentuk rancangannya keren-keren namun dibenci anak teknik sipil. Itulah kenapa anak teknik sipil sering kesel sama anak arsitektur. Tapi tenang aja, Raka ini tipe anak yang punya kenalan sana-sini, termasuk anak teknik sipil. Kenalannya ini berhasil dia kumpulkan setelah bergerilya keliling kampus bersama Dicky dan satu temannya dulu bernama Galang. Kenapa bukan Parshav? Anak DKV kita satu itu lagi dimabok nirwana, beda sama kedua rekannya yang di semester awal masih santai tanpa dibantai.
Maminya gak peduli dia mau kuliah apa, tapi kakeknya gak setuju dia masuk arsitektur karena dia berniat mewariskan rumah sakitnya ke Raka. Itulah kenapa Raka malas bertemu kakeknya, selain sering diceramahin dia juga benci dimanja kakeknya karena menurutnya dia bukan anak kecil lagi.
Orang pertama yang secara unofficially meraih gelarnya. Anak teknik yang kerjanya nongkrong sana-sini, main sana-sini, godain cewek sana-sini. Siapa sangka cowok selengean teknik ini akan menyelesaikan studinya dalam kurung waktu 3,5 tahun saja.
Motto hidupnya "santai aja, ntar malam juga nangis". Dan bener aja, tiap malam dia ngebut ngerjain skripsi, tapi gak nangis kok. Temen-temennya aja sampai bingung liat tuh anak. Mau liat sepintas perjuangan Raka buat gapai gelarnya, yuk intip bawah ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Biarkan Waktu Bermain
Romance"Aku mencintaimu" Kalimat yang aku ucapkan dengan harapan membuahkan hasil yang aku mau. Namun, semua ternyata hanya tipuan, nyatanya kau tak mencintai diriku. Hingga semuanya berubah. Seakan waktu merestui, memutar balikkan keadaan. Kini kau mendam...