Jalan Pagi

1.2K 138 23
                                    

(Name POV)

.

Fyuuhh~~

Pagi yang cerah. Aku mengencangkan tali sepatuku. "Siip!!" Seruku riang. Darling di depan sudah tampak berkacak pinggang menungguku.

Yap. Tentu saja di pagi Ahad yang cerah ini, aku takkan melewatkan kesempatan untuk jalan pagi bersama darling. Mumpung libur, dan tak ada kegiatan, aku memutuskan untuk mengajak darling jalan pagi. Untung saja darling langsung menyutujui.

"Nee, darling, bagaimana sekolahmu??" Tanyaku iseng begitu kita mulai jogging. "Tak ada yang berubah. Semuanya tampak sama." Jawabnya agak datar, dan itu membuatku mengernyit. "Kabar Miya-chan?? Iwa-chan?? Kira-kun??" Tanyaku. Omong - omong, Kira-kun itu temannya darling.

"Mereka baik - baik saja." Jawabnya singkat. Aku tambah mengernyit. "Bagaimana dengan grup idolku?? Apa semuanya baik - baik saja??" Tanyaku lagi. Darling mengangguk. "Grup Idolmu baik - baik saja. Iwashita-san yang mengambil alih tugasmu sebagai leader." Jawab darling. Aku mengangguk - angguk.

"Aku jadi kangen teman - teman." Gumamku. Darling menoleh. "Aku rindu masa - masa itu...." lanjutku lagi. Lalu tersenyum lemah. Darling menatapku lekat - lekat.

"Tapi kau senang sekolah di tempat barumu itu kan??" Tanya darling yang rupanya sudah berhenti melangkah. Aku langsung menghentikan langkahku dan menatapnya lekat - lekat.

"Tak bisa kupungkiri. Aku memang senang." Jawabku jujur setelah beberapa saat terdiam. Darling masih menatap tajam padaku, dan itu membuatku tidak tenang. Darling tak pernah bersikap padaku seperti itu.

Dan itu membuatku tidak nyaman.

Jadi, agar dirinya nyaman(dan diriku juga), aku merangkul lengannya lalu menariknya. "Darling, ayo kita lari sampai taman!!" Seruku riang, seperti sebagai mana harusnya.

Rupanya darling agak terpengaruh, karena senyuman tipis terkembang di wajahnya. "Yakin kuat??" Tanyanya setengah meremehkan. Aku langsung menjulurkan lidah. "Jangan meremehkan seorang produser ya!!" Balasku lalu melepas rangkulanku dan berlari. Darling pun langsung menyusulku.

~~~

"Haah.. hahhh..." engahku begitu sampai di taman. Darling di belakangku baru saja sampai, langsung terduduk kelelahan.

Taman ini adalah salah satu taman yang asri di daerah ini. Tamannya luas dengan banyak pepohonan. Kalau sedang musim semi, di taman ini pasti bunga sakura bermekaran. Aku suka sekali hanami bersama ayahku atau darling disini.

Terdengar celotehan anak kecil yang berlari - lari di sekitar kolam. Para orang dewasa tampak duduk - duduk di bangku - bangku yang tersedia di seluruh taman. Beberapa anak remaja tampak sedang olahraga bersama.

Aku menghela nafas senang dan menatap keramaian di depanku. Sementara itu darling masih terengah - engah di belakangku.

"Darling!!" Panggilku. Darling langsung menoleh. "Karena kau kalah, belikan aku sekaleng minuman!!" Seruku memberi titah. Darling langsung melotot. "Hei-- kau tak pernah mengatakan kalau ini--"

"Sudahlah~~ belikan saja~~!! Ya~~??" Pintaku. Akhirnya darling mendesah lalu merangkak-eh-maksudnya melangkah menuju sebuah mesin minuman otomatis.

"Onii-chan!! Sekali lagi!! Sekali lagi!!"

Sebuah kerumunan menarik perhatianku. Diantara kerumunan anak kecil itu, ada seorang remaja yang sedang tertawa riang. Di luar kerumunan itu terduduk beberapa remaja lainnya.

"Morisawa.... senpai??" Gumamku. Karena penasaran, akhirnya aku memutuskan untuk menghampiri kerumunan itu.

Ternyata dugaanku benar. Remaja yang berada di tengah - tengah anak - anak itu Morisawa-senpai. Morisawa-senpai tampak kelewat semangat sampai rasanya aku kepanasan. Dan beberapa remaja yang terduduk itu adalah Subaru-kun, Mao-kun, dan Midori-kun.

WHO AM I ??!! (Ensemble Stars Chara x Reader)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang