6. Aneh

330 56 11
                                    

Gue lupa rasanya jatuh cinta. Apa rasa yang gue rasain ketika lihat lo sekarang adalah rasa yang sama dengan rasa jatuh cinta? - Reyga Aldhino Syahreza.

6. Aneh

Sudah satu minggu Rara menjalankan hari-harinya sebagai siswa di SMA Libra. Kelas X IPA 2 yang seminggu lalu masih hening karena belum saling mengenal sesama penghuni nya, sekarang sudah berubah menjadi kelas yang penuh dengan suara dan berbagai kegiatan di dalamnya.

Mulai dari siswa laki-laki yang berkumpul untuk bermain game moba di sudut kelas, sampai anak-anak perempuan yang sibuk ngerumpi tentang hal-hal yang tidak terlalu penting untuk dibahas. Bahkan tak jarang Rara mendengar nama Ardhan dan sahabat-sahabatnya dibahas oleh teman-teman sekelasnya. Se-terkenal itukah abangnya dikalangan perempuan di sekolahnya? pikir Rara.

"Lo kenapa Ra? tumben nggak berisik," tanya Danita kepada Rara yang sibuk membolak-balik kan buku pelajaran bahasa indonesia.

"Iya Ra, kenapa sih?" tanya Clarisa pula, "jangan-jangan lo lagi mikirin kak Rey ya, ngaku lo!" lanjutnya mengintrogasi Rara.

"Apaan sih ray rey ray rey mulu lo berdua?!" kesal Rara sembari menutup bukunya.

"Ya santai aja kali, hehe," tukas Clarisa.

"WOII! duduk di tempat duduknya masing-masing, ada pengumuman dari anak OSIS," teriak Adam, si ketua kelas.

Seisi kelas bergegas duduk di tempat duduknya masing-masing.

Beberapa anggota OSIS masuk ke kelas X IPA 2.

"Itu kak Adelio yang ketos itu kan?"

"Gila, ganteng banget, mau deh jadi pacar nya,"

"Kak Adelio, idaman ku,"

Rara lebih memilih diam disaat teman-teman sekelasnya sibuk memuja ketua OSIS yang bernama Adelio itu. Ya, nama Adelio memang tidak asing lagi di telinga anak-anak SMA Libra. Pintar, ramah, baik, tampan dan ketua OSIS lagi. Seperti itu kata orang-orang. Hal yang menjadikan Adelio sebagai salah satu cowok idaman di sekolah nya.

Tapi, yang Rara dengar dari Ardhan. Tampang baik Adelio hanyalah sebagai formalitas semata agar dirinya terlihat mengesankan di mata para guru di sekolah.

"Ssst, Ra. Lo kenal juga sama kak Adelio?" bisik Danita kepada teman sebangku nya, Rara.

"Kenalan lo banyak juga Ra, cogan semua lagi," ucap Clarisa yang juga berbisik.

"Dia nggak sebaik yang kalian kira," tegas Rara dengan suara pelan nya.

•••

Anggota OSIS menjelaskan tentang visi misi dan kegiatan yang dilakukan di OSIS dan membagikan formulir pendaftaran kepada siswa yang berminat untuk bergabung menjadi OSIS.

Rara sama sekali tidak berminat untuk bergabung, bahkan selama anggota OSIS berbicara panjang lebar di depan sana pun Rara tidak terlalu mempedulikannya.

"Baiklah terimakasih, saya tunggu kehadiran kalian di OSIS,"

Tutup salah satu anggota OSIS yang diangguki oleh seisi kelas.

"Ra, kok lo nggak ngambil formulir OSIS sih?" tanya Adam kepada Rara yang sedang duduk sambil mengutak-atik ponselnya.

"Karena gue nggak minat," jawab Rara cuek lalu pergi meninggalkan Adam yang terdiam sambil tersenyum miris karena Rara tak menghiraukan nya.

Relove [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang