"Eh," Stela membuyarkan lamunannya. Dia tersenyum canggung, sambil menggaruk tengkuknya yang tidak gatal."H-hai," sapa Stela balik.
"Yudha, kan?" Tanya Stela, sambil mengingat-ingat.
Laki-laki yang disebut Yudha itu terkekeh. "Iya, gue Yudha. Ternyata masih ingat, gue kira udah lupa," ucapnya. Stela hanya membalasnya dengan tersenyum canggung.
Stela kembali memilih buku yang sempat dia pilih. Setelah menimbang-nimbang ingin beli yang mana, Stela akhirnya memilih 2 novel. Yudha yang melirik Stela ingin pamit pun membuka percakapannya.
"Udah?" tanya Yudha.
Stela menoleh ke arah Yudha, lalu tersenyum tipis. "Iya," sahut Stela singkat.
Stela melangkah kan kaki nya menuju kasir, untuk membayar 2 novel nya tersebut. Diikuti dengan Yudha, yang membeli buku SNMPTN. Setelah selesai membayar, Stela melangkahkan kakinya keluar Gramedia, tetapi lengannya dicekal oleh Yudha.
"Tunggu," ujar Yudha. Stela hanya mengangguk-anggukkan kepalanya.
Keduanya telah selesai berbelanja buku. Stela menenteng plastik yang berlogo 'G' itu di tangan kirinya, sedangkan tangan kanannya digunakan untuk memegang handphone. Bertepatan dengan keluarnya Stela dan Yudha dari Gramedia, Grizelle datang menenteng belanjaannya.
"Hai!" sapa Grizelle.
"Loh, Zel?" ucap Yudha heran, ke arah Grizelle.
"Didit!?" heboh Grizelle, terkejut.
"Ini beneran Didit, kan?" Grizelle menatap Yudha, yang dipanggil nya Didit itu. Grizelle mendekat ke arah Yudha, lalu menepuk-nepukkan pipi Yudha.
"Beneran Didit, euy." Grizelle memundurkan langkahnya. Lalu menatap Stela dan Yudha secara bergantian.
"Kalian berdua saling kenal?" tanya Grizelle heran.
"Iya," sahut Yudha.
"Sejak kapan?" tanya Grizelle lagi.
"Sekitar beberapa hari yang lalu," sahut Yudha lagi.
Sedangkan, Stela hanya diam melihat kedua orang ini saling bercengkrama satu sama lain. Oh, apakah dunia sesempit ini?
"Diem aja lo Stel!" cibir Grizelle, lalu menarik tangan Stela.
"Makan yuk!" seru Grizelle sambil menarik Stela. Mereka bertiga melangkahkan kakinya di sebuah restoran.
Stela duduk sendiri, dengan didepannya ada Yudha dan Grizelle. Mereka makan dengan lahap. Stela hanya memakan dikit saja, karena dia sudah kenyang. Berbeda dengan Grizelle yang memakan makanannya sangat lahap.
"Makan gituan doang, kenyang Lo?" celetuk Grizelle di sela-sela kegiatan makannya. Yudha mengambil minuman milkshake nya, lalu meneguknya. Terlihat jakun yang bergerak keatas dan kebawah saat Yudha meminum minuman itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
SOUND GAZE [END]
Mystery / ThrillerStela, seorang remaja yang memiliki kemampuan abstrak nya. Stela mampu membaca pikiran orang lain, dan juga Stela mampu membaca tatapan mata. Tatapan dan Suara-suara itu terngiang ngiang di gendang kepala Stela. Stela dikira gila oleh orang orang te...