BGM : Misiryung Sunset - Nam Hye Seung, Jeon Jong Hyuk
"Hwang Eunbi."
Suara bariton milik Jaehyun membuat Eunbi menoleh.
Waktu menunjukkan pukul tujuh malam. Ia kini telah selesai dari studio Heechul, untuk merekam Jaehyun.
Pria itu mengulurkan tangannya, bermaksud mengambil tas besar yang Eunbi bawa.
"Berikan itu padaku. Aku akan mengantarmu ke studio."
Eunbi menggeleng cepat, "Tidak perlu, terima kasih. Aku akan pergi ke tempat lain. Aku bisa naik taksi."
"Berikan padaku," ulang Jaehyun, kali ini langsung mengambil tas itu dari tangan Eunbi.
Eunbi langsung memasang ekspresi khawatir, "Astaga."
Ia menghela nafas, "Hati-hati dengan tangan Anda."
Jaehyun tidak menjawab, memilih untuk menuruni tangga mendahului Eunbi.
ㅡ
"Omong-omong, kapan Anda akan mengubah judul lagu itu dari 'Nomor Satu'?"
Eunbi akhirnya membuka percakapan, dari tadi keheningan membuatnya sangat tersiksa.
Jaehyun menjawab selagi tetap fokus pada kemudinya, "Lagipula tidak ada yang akan menontonnya, tidak banyak orang yang mendengarkannya juga."
"Tetap saja.." balas Eunbi, "Pikirkanlah. Anda pasti akan menemukan judul yang tepat."
"Ah, aku akan turun di sana," lanjutnya, menunjuk ke pinggir jalan.
Jaehyun menepikan mobilnya, setelah itu Eunbi melepas sabuk pengamannya.
"Terima kasih."
Jaehyun hanya mengangguk, sibuk melihat ke sekitar ketika Eunbi mengambil tasnya di kursi belakang.
"Hati-hati di jalan," kata Eunbi terakhir sebelum menutup pintu.
Jaehyun membalas dengan anggukan, kemudian memastikan papan alamat di salah satu bangunan di dekatnya.
"Ini di.. Wokin-dong."
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
"Jadi.. apa kita mulai hari ini? Atau kemarin?"
Menurut perhitungan Jungkook dan pencocokan kejadian, mestinya itu sudah dimulai dari kemarin. Untuk sampai ke situ, ia membuat beberapa dugaan dan kesimpulan. "Dia benar-benar unik," pikir Jungkook.
"Apanya?" tanya Eunbi santai sambil mengeluarkan beberapa barang dari tasnya.
"Kita," jawab Jungkook.
Eunbi memiringkan kepalanya sedikit, "Bukannya tentang tinggal di sini?"
"Benar, tinggal di sini. Kita, bersama," kata Jungkook.