The Toxic Relationship
22. Awal kecurigaan RajaBeberapa hari setelah kejadian Zee jatuh di kantin membuat kakinya terkilir dan harus dirawat di rumah, setiap dirinya tidak masuk sekolah ketua kelasnya selalu mengatakan bahwa dia sedang sakit, itu memang yang orang lain ketahui, lain lagi dengan Raja yang ikutan absen karena ada acara keluarga dirumahnya, syukuran besar-besaran karena pindah rumah, keluarga besarnya juga datang dan mengucapkan selamat atas rumah barunya kecuali adik dari ibunya karena sekarang tantenya itu sedang dirawat di rumah sakit karena menderita penyakit usus buntu akan dioperasi besok pagi. Orang tua Raja termasuk Raja juga sepakat untuk pergi menjenguk besok pagi, sejujurnya ia sangat senang karena absen sekolah dan pergi bersama kedua orang tuanya.
Saat Raja pergi ke minimarket yang berada didekat komplek perumahannya ia tidak sengaja melihat seseorang yang mengenakan hoodie dan memakai masker berwarna hitam, sepertinya itu adalah seorang gadis, karena postur tubuhnya yang mungil dan tidak terlalu tinggi. Saat gadis itu keluar dari minimarket Raja tidak sengaja melihatnya membuka maskernya dan meneguk yakult yang sudah gadis itu beli, ia terkejut kala melihat seseorang itu adalah Zee. Beberapa hari ia sudah tinggal di komplek ini tapi ia baru mengetahui sekarang bahwa Zee adalah tetangganya.
Ia menghampiri Zee dengan perlahan lalu memegang kedua bahu Zee bermaksud ingin mengagetkannya, tapi Zee langsung memukul perut Raja, karena saking terkejutnya gadis itu benar-benar terlihat sangat ketakutan kedua matanya langsung melotot saat orang yang baru saja ia pukul adalah seseorang yang ia kenal.
Raja meringis kesakitan sambil memegangi perutnya karena pukulan dari Zee, ia tidak menyangka akan dipukul ia kira Zee akan berteriak seperti gadis-gadis saat terkejut pada umumnya.
Zee memukul lengan Raja, "Kenapa ngagetin sih?!"
"Ya kan cuman bercanda" ucap Raja.
"Jangan pernah bercanda kaya gitu" ucap Zee.
"Kenapa emangnya?" tanya Raja.
Zee berdecak, "Pokoknya gak boleh!" ucap Zee yang membuat Raja langsung terdiam, apa salahnya jika ingin menjahili seorang teman? Apakah itu termasuk kejahatan besar? Kenapa respon Zee sangat berlebihan?
Raja tidak sengaja melihat tangan kiri Zee yang menggenggam cutter berwarna hitam, dahinya mengernyit apakah Zee segitu takutnya sampai ia ingin melukai Raja menggunakan benda tersebut?
"Lo mau nusuk gue pake cutter tadi?" tanya Raja memastikan.
Zee menggeleng, ia tidak ingin Raja salah paham dan bertanya yang tidak-tidak karena Zee membawa cutter padahal sekarang ia berada didekat pekarangan rumahnya.
"Ngapain disini?" tanya Zee.
"Mau belanja" jawab Raja.
"Oh"
Satu kata yang diucapkan Zee benar-benar membuat Raja kesal, tidak bisakah Zee menanyakan alasan Raja belanja disini ataupun menanyakan alasan Raja memaki baju santai dan sandal jepit ke minimarket.
KAMU SEDANG MEMBACA
The Toxic Relationship (END)
Teen Fiction(Follow sebelum membaca, tinggalkan jejak komen dan vote) -mulai dari 19-04-2021 Rank 1 in #watty2021 01-30-2022 Rank 2 in #change 27-01-2022 Rank 2 in #watty2022 30-01-2022 Rank 4 in #toxicrelationship tgl 12-05-2021 Rank 4 in #labil 30-01-2022 Ran...