Back To School

182 22 3
                                    

Satu bulan sudah berlalu, saatnya kami kembali ke Hogwarts. Saat libur natal Hermione sempat berkunjung ke rumah ku, dia sangat excited ingin melihat Mira dan saat bertemu juga Hermione banyak sekali melemparkan pertanyaan pada Mira. Harry dan Ron mudah akrab dengan Tom, tidak seperti Draco dia butuh tiga minggu untuk akhirnya akrab dengan Tom.

Aku juga sudah bertambah usia umur ku 16 tahun sekarang. Ulang tahun kali ini aku mendapat kejutan dari teman teman ku, aku pikir waktu itu mereka lupa tapi tidak ku sangka ternyata mereka sudah menyiapkan semuanya mereka mendekor rumah ku untuk acara ini, kata Mione ini ide Draco. Aku tidak menyangka dia akan berbuat sejauh itu. Semenjak hari itu juga Draco mom dan dad jadi lebih dekat, Hermione Harry dan Ron menceritakan semua apa yang terjadi di sekolah namun dengan sedikit perubahan tentang sihir karena disana ada Mira dan Tom. Oh ya Tom juga sekarang berani bertemu dengan dad, dia bilang dad ku tidak segalak yang dia lihat.

Satu bulan liburan kali ini sangat menyenangkan aku mendapat kejutan dari teman teman ku dan juga jodoh ku. Aku tidak akan melupakan kenangan ini.

~°°°~

Aku di antar mom dan dad menuju stasiun kereta. Aku juga berangkat bersama dengan Ron, Harry dan Hermione. Kami seperti biasa memasuki tembok menunju stasiun kereta para penyihir. Disana sudah banyak sekali penyihir yang sedang bersiap siap. Barang bawaan kami sudah di simpan di gerbong penyimpanan barang. Aku mengucapkan salam selamat tinggal pada mom dan keluarga Weasley.

Kami memasuki kereta karena akan segera berangkat. Kami berjalan menelusuri setiap gerbong mencari tempat kosong dan kami menemukannya di ujung.

"Ron hari ini Ginny pertama masuk kan?"

"Iya Ell dia sangat berisik terus bercerita hal apa saja yang akan dilakukannya nanti di Hogwarts"

"Sepertinya Ginny sangat bersemangat" aku terkekeh pelan.

"Menurutmu Ginny akan masuk asrama mana Ron?" Hermione.

"Aku pikir dia akan masuk Hufflepuff"

"Aku pikir akan masuk Gryffindor"

"Tidak Ell aku tau kebiasaan di rumah, hanya baca buku buku dan buku! Aku sampai muak lihat dia baca buku"

"Benarkah?" Ron mengangguk mengiyakan pertanyaan ku.

"Kalian tim mana?" Ron menatap Harry dan Mione bergantian.

"Oke aku tim Hufflepuff" Hermione.

"Aku Gryffindor" Harry.

"Baiklah yang kalah akan di jitak"

"Oke siapa takut" Ron tersenyum miring, seolah olah kemenangan berada di pihaknya.

"Oh ya Ell hubungan kau dan Draco jadi lebih dekat setelah liburan natal"

"Iya Mione, tapi aku masih suka kesal dengan sikap angkuhnya"

"Kau akan terbiasa" aku mengangguk menjawab perkataan Harry.

"Kalian tau? Katanya akan ada profesor baru di Hogwarts" Hermione.

"Huh siapa? Bukannya semua sudah cukup?" Ron

"Mengajar Pertahan Ilmu Hitam, kalian tau kan prof. Snape mengajar dua pelajaran sekaligus"

"Iya kau benar, aku sampai bosan lihat wajah prof. Snape"

"Jadi siapa yang menggantikan nya?"

"Aku tidak tau".

"Koran hari ini" itu petugas kereta.

"Lihat para Dementor di bebaskan"

"Apa! Itu gila!" Ron merebut koran yang sedang di pegang Hermione.

Something SpecialTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang