Chapter 15 : Burung Di Sangkar.

1.6K 206 36
                                    

Ini adalah sebuah kisah yang di turunkan dari para tetua di kerajaan Hutan

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Ini adalah sebuah kisah yang di turunkan dari para tetua di kerajaan Hutan.

Kisah yang di jaga oleh seluruh penduduk di Hutan untuk mengingatkan mereka agar tidak melupakannya.

Meski 10.000 tahun telah berlalu.

10.000 tahun yang lalu, di Benua Barat, tidak ada Hutan yang sangat luas hingga terbagi menjadi beberapa bagian. Alih-alih Hutan dengan pepohonan tinggi, di tempat itu hanyalah padang pasir tanpa kehidupan.

Di tempat sejauh mata memandang hanya terlihat pasir, dan teriknya panas matahari mengeringkan sungai, padang pasir, tempat itu kemudian disebut sebagai 'tanah luas tanpa harapan'.

Begitulah orang-orang Benua Barat memanggilnya.

Namun,

Jauh dari pandangan kerajaan lain, sebuah kota kecil ada di balik padang pasir. Begitu tersembunyi. Begitu misterius, sehingga orang-orang dari Benua yang sama atau Benua lain tidak mengetahuinya.

Tetapi kota kecil itu dikenali sebagai sebuah legenda yang diceritakan oleh para orang tua, membawa mimpi kecil untuk anak-anak mereka.

Mereka menyebutnya sebagai,

'Tanah Kehidupan.'

Cerita menggelikan yang dibuat seolah ditujukan untuk mengejek padang pasir sebagai 'tanah luas tanpa harapan'.

Tanah kehidupan, cerita legenda yang dikatakan jika kau menemukan tempat misterius itu, "Kau dapat membangkitkan kembali orang yang sudah mati."

Itu jelas tidak mungkin.

Namun saat itu, para pendeta dari ketiga kuil, Matahari, Kematian, dan Perang, menemukan bait dari masing-masing kitab yang mereka miliki. Itu berbunyi,

"Keturunan yang kami cintai, dunia mu menyebutmu sebagai Saint. Orang yang menerima berkah dari kami, para dewa. Karena kesalahan, salah satu diantara kalian terjerat.

Dengan itu kami memutuskan untuk memberikan mu, yang kami cintai, pasanganmu dan dirimu berkah untuk 'kehidupan kembali' di tanah itu. "

'Kehidupan kembali' dan 'Di tanah itu'. Dua kata yang menghubungkan dengan cerita legenda yang terkenal, 'Tanah kehidupan'.

Begitu saja, orang-orang mulai mencari, menemukan Tanah kehidupan, dengan harapan agar orang terkasih dapat hidup kembali sesuai apa yang diceritakan dalam legenda.

The dark past with youTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang