Perjalanan ke Ceadol Hill hanya memakan waktu sekitar satu jam. Jalan aspal di sekitar wilayah Hillsword sudah dibangun cukup bagus untuk memperlancar perjalanan Para Guardian yang menggunakan kendaraan darat.
"Ini pesananmu," ujarku pada Vallery sembari menyodorkan sebungkus makanan yang sempat dia pesan ketika aku mampir di sebuah tempat makan.
"Hei, terima kasih!" Dia mengambil sebungkus makanan itu dengan gembira seperti anak kecil dan langsung pergi ke tempat yang bisa dia duduki lalu mulai menyantapnya.
Kuma menghampiri Vallery dan duduk di sebelahnya. Selagi hal itu terjadi, aku beralih pada Logan yang sedang bersandar di bawah pagar setinggi kira-kira empat meter.
"Hei," sapaku pada Logan. "Apa yang kalian temukan?" tanyaku.
Aku memandangi beberapa bangunan yang berada di balik pagar ini sebelum akhirnya menyadari bahwa tempat ini berada tepat di sisi tebing, seolah tidak ada apa pun yang bisa kudapati selain beberapa bangunan kecil yang berada di tepi dan yang paling besar di tengah memiliki jalan masuk sebesar kendaraan berat.
Aku kembali pada Logan saat dia memberiku jawaban berupa angkat bahu yang malas. "Vallery menemukan sesuatu dari berkas milik Coach bahwa tempat ini dulunya adalah markas milik Guardian, sebelum pada akhirnya mereka memutuskan untuk membangun yang baru di Hillsword."
"Jadi tempat ini dulunya adalah markas besar?"
Dia mengangguk beberapa kali kemudian menarik tubuhnya dari sandaran dan mulai berjalan masuk melewati portal. "Seperti itulah."
Aku mengikutinya dari belakang sambil terus memperhatikan sekitar. Tingkat kewaspadaanku belum turun sejak bertemu dengan jenderal sialan itu.
"Jadi, misi apa yang mereka berikan padamu?"
Dia sesekali menoleh ke belakang dan membuatku memperhatikannya saat melakukan hal itu. "Kelanjutan dari misi yang berada di Frason City waktu itu." Dia menoleh lagi. Ekspresinya seolah menyiratkan bahwa aku harus menjelaskan. "Aku tidak tahu bagaimana Shelby mendapatkan petunjuk, tetapi misi kami hanya mengintai. Dan karena situasinya mendukung, aku mengikuti protokol Guardian dan menindaklanjuti misi itu menjadi sebuah penyergapan."
Dia mengernyit dan dari gelagatnya, dia seperti ingin menanyakan sesuatu.
"Jadi, bagaimana? Apakah berhasil?"
Aku mengangguk. "Ya, tentu saja." Aku diam sejenak sembari memberi mimik wajah yang bangga. Sebenarnya aku ingin mengatakan kelanjutannya ketika Jenderal Peyton memanggilku, tapi kuurungkan dengan segera.
Kami akhirnya berkeliling sebentar untuk memahami lokasinya selagi menunggu Vallery menyelesaikan makanannya. Setelah dia selesai, kami berempat mulai menyusuri bangunan-bangunan kecil yang tersebar di beberapa tempat di sekitar bangunan utama, dimulai dari sisi utara ke selatan.
Menurut informasi yang Vallery dapat mengenai markas ini, Guardian sudah meninggalkannya sejak sekitar dua puluhan tahun yang lalu. Jika kuperhatikan, dua puluh tahun adalah waktu yang cukup lama untuk membuat tempat ini seperti kuburan. Tumbuhan liar merayap di seluruh tempat yang dapat dijangkau, terutama pada jendela dan menyebar ke dalam bangunan. Selain itu, debu juga cukup tebal hingga menutupi warna pada permukaan benda-benda di sekitar; entah itu perabotan, lemari, dan lain sebagainya.
Kami menyisir sisi utara dengan cepat dan berpindah ke sisi selatan yang letaknya sedikit lebih jauh. Dari jauh kami sudah bisa melihat beberapa bangunan barak yang berjajar tidak jauh dari sisi tembok selatan.
Seperti sebelumnya, tidak ada hal yang menarik untuk dicari, banyak hal sudah dikosongkan dari tempat ini. Sepanjang mata memandang, aku hanya dapat melihat ranjang bertingkat dengan lemari di ujungnya. Ini kuno sekali, pikirku. Bagusnya, di setiap lemari tersebut ada nama pemiliknya. Dengan petunjuk itu, kami tahu apa yang harus dilakukan. Kami dengan cepat menyebar dan mengecek setiap nama di setiap lemari yang terjajar sepanjang barak. Kira-kira jumlahnya ada seratus dalam satu barak. Dan baraknya berjumlah enam.
KAMU SEDANG MEMBACA
Origins
Science FictionPerang nuklir pernah terjadi di tahun 2077, di mana mengakibatkan bumi dipenuhi dengan radiasi yang mampu mengubah makhluk hidup menjadi sesuatu yang mengerikan. Dan di tahun 2342, sudah banyak hal yang berubah di bumi. Peradaban sudah dibangun kemb...