Happy reading guys 🤍
Sorry for typo and hope you like this part
🍂🍂🍂🍂
Hari - hari berganti dengan cepat, tak terasa 1 bulan berlalu. Tepat pada hari ini, 1 Januari adalah hari yang dinantikan oleh stan Fox Label's.
Label itu akan mengadakan konser untuk seluruh artisnya, baik artis senior maupun junior. Soloist maupun grup, bahkan ada kolaborasi antar artis juga.
Konser bertajuk 'F Family' rutin diadakan sejak 5 tahun yang lalu.
Pada tahun sebelumnya, konser hanya dapat disaksikan via online lewat channel youtube resmi Fox Label's maupun artis yang berada dalam naungannya.
Namun untuk tahun ini akan berbeda, sebab 'F Family concert' bisa disaksikan secara langsung. Fox Label's hanya menyediakan 1000 kuota tiket. Alhasil para Fox Label's stan harus war tiket.
Tak perlu bersedih jika ada yang tak kebagian tiket. Konser masih bisa disaksikan secara langsung lewat akun sosial media Fox Label's.
"Sedih gue njir gak kebagian tiketnya, udah nabung jauh - jauh hari juga!" keluh Jihan sambil bersandar malas di sofa empuk itu. Kini kelima gadis itu tengah berkumpul di rumah Jeslyn.
"Udahlah Han, kan yang penting kita bisa nonton walaupun lewat youtube," ucap Jannah seraya memandangi layar TV berukuran besar itu.
"Tetep aja sensasinya beda syurga! Lebih seru datang ke konsernya langsung lah!" bantah Jihan kesal.
"Santuy elah Han, lo yang bangun pukul 23:30. Baru mantengin web 30 menit aja udah emosi, apa kabar gue yang mantengin web Fox Label's semalaman tapi gak dapat apa - apa?" celetuk Jena, sedari tadi ia gatal ingin menimpali ucapan Jihan.
Jessamine berdeham, "harga tiketnya memang terjangkau, untuk yang paling murah 700k sedangkan yang VIP gak nyampai 2 jt. Berhubung kita war tiketnya gak cuma sesama licht-B, tapi fandom - fandom lain, makanya bisa kalah. Jangan lupakan kaum fommo yang belakangan ini ikutan ngehype Mask Boys."
"Ho'oh, kaum fommo annoying banget njir. Fans aja bukan, datang ke konser niatnya cuma buat foto - foto doang. Kan kasihan fans asli, udah nabung dari jauh - jauh hari malah kesempatannya direbut sama kaum fommo yang suka beli tiket di calo," papar Jeslyn.
"Kemaren gw sempat baca komentar di IG, masa ada komentar kayak gini 'suka - suka mereka dong, nonton konser gak nunggu jadi fans dulu. Mau non fans juga boleh nonton, siapa pun boleh nonton konser asal ada duit."
Jihan menggeleng, ia tak habis pikir oleh cerita Jena. "Semuanya bukan masalah uang, non fans mana ngerti rasa suka kita ke idol. Niat kita datang ke konser kan pengen lihat idol dari deket, berinteraksi sama mereka, nyanyi bareng. Pokoknya nikmatin kebersamaan kita bareng mereka lah. Bukan foto sana - sini terus upload buat story. Idol udah jauh - jauh nyamperin kita dan ngajak nyanyi. Eh jalankan ikut nyanyi, angkat lightstick aja kagak. Heran gue."
"Yeu, mau lo jelasin ke non fans sampai mulut lo berbusa, mana ngerti mereka?" sarkas Jeslyn.
🍂🍂🍂🍂
Suasana dalam ruangan bercat putih itu nampak sibuk. Baik stylish dan artis - artis sibuk dengan aktivitas mereka.
Di ujung ruangan ada Jero yang baru saja keluar dari ruang ganti, cowok itu nampak kurang nyaman dengan pakaian yang dikenakannya. Dengan sigap, stylish disampingnya merapikan baju yang dikenakan Jero.
Di depan cermin, ada Jonathan. Cowok itu memejamkan matanya sebab sang make up artist merapikan riasan matanya.
"Tumben sih mbak pakek make up segala, biasanya dibagian mata kagak diapa - apain," komentarnya cerewet.
KAMU SEDANG MEMBACA
Possessive Jake ✔
Teen FictionPLAGIATOR DILARANG MENDEKAT! 18++ Kata orang - orang, jodoh adalah cerminan diri sendiri. Namun mengapa hal itu tak berlaku pada Jessamine? ••••••••••••••••••••• START : 20 Juli 2023 END : 17 Februari 2024 Pict by Pinterest Edited by Gar