BAB 29

2.7K 228 1
                                    

Happy reading

***


Dirumah sakit

Sudah 2 hari setelah ashel pingsan akhirnya dia izinkan pulang oleh dokter,ia mengemasi barang-barangnya yang di bantu oleh ibu dan adiknya

Clekk

Pintu terbuka dan ternyata itu adalah lulu yang habis membayar administrasi rumah sakit

"Sudah?" Tanya indah

"Udah ma.." jawabnya menghampiri mereka

Lulu pun menatap ashel

"Sudah siap pulang?" Tanyanya mengacak-acak rambut sang adik

Ashel pun tersenyum dan mengangguk terlihat senang saat kakaknya memperlihatkan kasih sayangnya pada dirinya

"Kak ashel..nanti kamu lihat tugasku aja ya?? soalnya setelah beberapa hari di rumah sakit..ada tugas yang diberikan guru.." Timpa Kathrin dan diangguki oleh ashel

"Makasih ya,"

----

Di kediaman keluarga Ariesandy
(Indonesia)

Olla sedang berada di halaman rumah mencuci mobilnya saat hari yang sedang cerah

Olla bersenandung kecil menikmati momen mencuci mobil baru pemberian sang kakek itu,

Ia sangat menyukai sesuatu yang berbau mekanik dan tentu saja mobil,saat di singapura anak kedua dari keluarga ariesandy itu sudah mengoleksi beberapa mobil dari keluaran terbaru sampai terlama namun sayangnya karena ia sudah pindah di Indonesia mobil-mobil itu di jual karena tidak ada yang mau merawatnya.

Olla menekuni dunia otomotif dan mekanik sejak ia sekolah menengah pertama hal itu dikarenakan ia pernah diajak oleh sang kakek yang saat itu juga berkunjung untuk menemui cucunya. Sang kakek membawanya di salah satu pabrik pembuatan mobil yang ada singapura,ia melihat beberapa dari mereka mengotak-atik mesin dan lainnya.

Ketertarikannya itu meningkatkan saat ia masuk sekolah menengah atas,olla sering memperbaiki mobil beberapa teman dan gurunya yang rusak saat itu. Olla sempat di juluki sebagai 'Mekanik sekolah' waktu itu.

Hal itu ia bawa sampai kejenjang perkuliahan pun putri kedua Oniel ini memutuskan untuk masuk ke jurusan Otomotif sesuai dengan hobinya sendiri.

Sudah penjelasan singkatnya,mari kita kembali pada olla.

Saat olla sedang asik dengan dunianya, tiba-tiba seseorang dengan motor listrik nya datang menyapa,"Kak olla!" seorang gadis yang tidak lain adalah callie yang baru saja pulang dari supermarket untuk membeli makanan ringan

Callie pun memarkirkan motor listriknya sampai masuk kedalam garasi, setelahnya ia turun dan menghampiri olla dengan beberapa tas plastik di tangan kanannya

"Lo habis beli apa?" Tanya olla menghentikan aktivitasnya

"Aku beli beberapa snack.." Ucapnya mengangkat kantong belanjaannya

Olla bisa melihat dari balik kresek putih itu ada banyak snack dan minuman

"Awas lo di lihat sama oma.."

"Lah emangnya kenapa?"

"Gue cuman mau ingetin lo aja"

Callie yang mendengar itu pun merasa bingung tapi tidak mengambil pusing dengan peringatan itu, tak berselang lama saat perbincangan mereka tiba-tiba shani keluar dari rumah

Hal itu pun seketika membuat callie dan olla terkejut, panjang umur untuk shani karena tadi dia sudah di bicarakan oleh cucunya

Entah kenapa callie yang melihat shani sedikit takut dan segera menyembunyikan kantong belanjaannya di belakang punggungnya

MY FAMILY (ONDAH) - S1 (Tahap Revisi) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang