I can't take my eyes of you

368 64 5
                                    

Sejak usianya lima tahun, Suho sudah kehilangan figur seorang ibu. Selama itu pun,  dia masih menunggu ibunya datang. paling tidak untuk menemuinya sebagai seorang anak. Tapi harapan itu tidak pernah terwujud. Berbeda dengan anak chaebol lain yang selalu terlihat terdidik dan disiplin. Suho justru tidak suka diatur dan hidup sesuai keinginannya.

Meskipun di sekolahkan di sekolah internasional, dia justru berteman dengan anak- anak sekolah umum hingga menjadi ketua geng dari sekelompok anak-anak nakal. Hingga setelah lulus, dia senang menyusup ke sekolah umum dan tanpa sengaja bertemu dengan seseorang gadis yang kecantikannya sungguh tidak manusiawi. Rambutnya hitam panjang, mata hazelnya indah, dan tubuhnya mungil.

Dia mengikuti gadis itu hingga masuk ke ruang perpustakaan, tapi ternyata di sana di penuhi segerombolan siswa yang juga sama sepertinya, mengintip sang dewi yang tengah membaca buku tersebut. Semuanya terpesona, padahal gadis itu hanya menyelipkan rambut ke telinganya.

Samar - samar dia mendengar siswa lain membicarakan kalau gadis yang selalu menjadi juara kelas ini menjadi ketua komunitas siswa yang ingin mengejar cita-cita dan aktif menjadi penyiar radio di sekolah.

"Kamu benar-benar tipeku. Bagaimana pun caranya, kamu harus jatuh kepelukan ku."

Berdasarkan informasi yang dia dapat, siswa kelas akhir sekolah umum akan merayakan kelulusan mereka dengan mengadakan pesta di sebuah diskotik. Dan beruntungnya dia, diskotik itu dikelola oleh keluarganya.

Harapannya tinggal satu, semoga gadis itu datang supaya usahanya tidak sia-sia karena sudah menyewa satu diskotik supaya di datangi oleh perempuan saja agar dia mudah menemukannya.

Mungkin keberuntungan hidupnya di gunakan tahun ini, matanya berbinar ketika mendapati gadis itu benar-benar datang. Yang menarik baginya adalah pakaian gadis itu lebih tertutup dari yang lain.

"semakin pemalu kamu, semakin aku menyukainya."

Dia berhasil merancang skenario dengan memerintahkan beberapa anak buahnya untuk berpura-pura menggoda gadis itu dan datanglah dia sebagai pahlawan. Meskipun sedikit kaku, pada akhirnya gadis yang setengah mabuk itu setuju diantar pulang.

Yang membuat Suho sedikit kecewa, status sosial mereka berbeda. Tapi bagaimana pun dia telah jatuh pada pesona seorang Bae Joohyun. Dia mengikuti kata hatinya, menjadikan gadis itu kekasihnya. Sejak bersamanya, Suho tidak lagi merindukan ibunya karena secara tidak langsung sifat keibuan Joohyun yang mengobati rindunya.

Namun, tidak ada yang selamanya di dunia ini. Kesempurnaan hidupnya seakan sirna setalah sebuah kejadian kembali menariknya ke dalam realita pahit.

Sang ayah dipukuli oleh kakeknya sendiri karena telah memilih ibunya sebagai istri. Setelah belasan tahun, ternyata kakeknya masih belum menerima dan ini alasannya kenapa dia dipisahkan dengan ibunya.

"Jangan membantah saya! saya masih mengingat jelas, jatuhnya harga diri saya ketika kamu meminang gadis miskin itu!"

Sebuah tamparan keras mampu membuat Suho yang tidak pernah dikasari sejak lahir, terpejam melihat kekejaman itu. Tangannya megepal kuat, geram karena ayahnya tidak berusaha untuk melawan.

"Meskipun begitu, Ji woo wanita yang baik, dia membesarkan anak kami dengan baik."

"Anda berani memujinya di depan saya? Sia-sia Kim Yongjoon! Saya tidak akan pernah merestui kalian. Si miskin itu tidak akan datang lagi, dia sudah mati bersama kenangan buruk kalian."

"Lupakan dia dan Jangan beritahu Suho tentang hal ini! Saya tidak ingin, cucu saya bernasib sial seperti anda!"

Saat itu juga dunianya seakan runtuh. Dia yang ingin membantu ayahnya, memutar tubuhnya seratus delapan puluh derajat dan  melarikan diri dari rumah sang kakek. Menaiki taksi menuju apartemennya.

SONBAE-NIM [ YERENE ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang