Bagus masih belum percaya bahwa dia adalah Jinny yang dia dambakan. Dia masih bingung karena Jinny sekarang berubah drastis, terutama dari segi wajah. Jinny pun meyakinkan Bagus bahwa dia sudah di remake oleh Mama Rehe supaya punya tampilan baru: "Gus, Mama Rehe sudah membuat wajah Jinny berbeda. Ya, mungkin supaya kekinian juga hihihi.." ujar Jinny centil.
"Iya kah???" tanya Bagus. Kemudian dia mendekati Jinny dan mencoba memegang wajahnya yang mulus itu. Sayangnya, tiba-tiba ada Jaka yang sedari tadi menunggunya selama beberapa jam. "Heh..si Bule Tasik ternyata di sini. Sekate-kate loe ninggalin gue di sini.." kesal Jaka. Bagus kaget dan hanya malu dipergoki oleh Jaka dengan suasana kalang kabut.
Jaka terus marah kepada Bagus. Jinny pun dengan kebiasaannya membantu Bagus karena kasihan dimarahi oleh Jaka. "Biar Jinny kerjain.." ujar Jinny ke Bagus. "Tring.." Bang Jek mengeluarkan busa dari mulutnya hingga membuat Bagus dan Jinny cekikikan. "Ergh...Gus, kok gue jadi cegukan dan ngeluarin busa kayak gini??? gus..ergh..gus.." Jaka terus ngoceh sementara Bagus dan Jinny cekikan melihatnya.
Akhirnya Bagus membawa Jinny ke rumahnya dengan bertempat tinggal di kerang baru. Sementara Jaka masih terheran dengan hal aneh yang tadi sore dia alami. "Ah..si Bagus bahaya deh. Mulai nyediain lagi kerang bunting dah.." gumam Jaka. Jinny pun hidup bareng bersama Bagus dan Jaka.
YOU ARE READING
Jinny Oh Jinny (All character and etc)
HumorHanya ingin mengenang salah satu sitkom yang paling sukses di era 90an, tepatnya pada 1997 hingga tahun 2005. Sekarang sinetron yang satu ini kembali hadir dengan segala kekocakannya, meski terbilang banyak tokoh baru, tapi tetap saja sitkom yang sa...