ROOM 18

10.2K 715 76
                                    

Di Mobil Bhima saat perjalanan ke Bandung

Hari ini semua keluarga Prayuda serta Orang Tua Jasmine akan berangkat ke Lembang, Bandung. Ada sesuatu yang akan di bicarakan di sana.

Semua sudah siap di mobilnya masing-masing, tak terkecuali Bryna yang kini semobil dengan Om dan Tantenya ini.

Sejak masuk mobil hingga separuh perjalanan Bryna lebih banyak tertidur dan menyumpal telinganya. Bhima dan Jasmine tahu apa yang menyebabkan keponakannya seperti ini, tapi mereka pun tak bisa berbuat banyak.

"Aku percaya kamu kok. Kita nggak ada yang concern di psikiatri sih, ya" ujar Bhima sambil terus fokus menyetir.

Jasmine tersenyum lalu menengok sekilas ke belakang dan Bryna masih terlelap dengan earphone di telinganya. "Iya ya. Sayang banget, kasian adek tuh" sahutnya.

"Iya, kita nggak begitu paham soal gituan"

"Emosi Bryna masih belun stabil kayaknya, mas, apa kita nggak coba panggil psikiater?"

"Sekalipun misalnya kita manggil psikiater pun belum tentu bisa nyembuhin lho.
Treatment dari orang terdekat itu biasanya lebih ampuh" timpal Bhima.

"Iya sih..., Tapi aku aja baru kenal sama Bryna mas.. Banyak yang aku gak tau dari dia. Kamu cuma cerita sekilas, dan pas ku sampe sini ternyata malah Bryna begini. Jauh sekali dari ekspektasi aku.." Jasmine mulai pesimis.

"Kamu kan mau jadi Tantenya. Coba aja, dia penasaran sama kamu sebenarnya
Sebelum ini sering banget tanya kapan tante Jasmine pulang"
"Iya, nanti aku coba ngobrol. Tapi kok kayaknya kaku..., Aku jadi canggung juga"

"Jangan dong"

Jasmine menunduk.

"I dont know how to start" gumamnya.

"Peer tuh. Anggap aja seleksi calon istri.., Hahaha" tawa Bhima mengelegar saat menggoda Jasmine.

"Iiiihhh maasss"

"Eh iyaaa. Aku serius, yang" Bhima masih terkekeh.

"Iya iyaaa pahammm"

"Latihan ngadepin anak"

"Iya daddy..." Giliran Jasmine meledek Bhima dengan panggilan Daddy karena kemarin Kavin memanggilnya Daddy juga.

"Laaah. Hahahahahahaha.., Aku nggak mau di panggil daddy" tolak Bhima.

"Lah terus? Ayah? Papa? Abi?"

"Nggak usah ikut-ikutaan mbak Al sama mas Adr" alibinya.

"Papi? Apa ya yang? Bapak? Hahahaha! Jawa sekali di panggil Bapak,Atau ABAH " Jasmine terkikik dengan panggilan terakhir yang ia sebut.

"Eh jangan salah. Manggil bapak tuh edgi lho in this era ya. Abah maah kayak udh tuaa banget akunya"

"Emang tua udh kamu mas" ledeknya.

"Itu ngeledek atau gimana? Btw kamu mau ya dinikahin orang tua" Skak! Jasmine salah tingkah.

"Eh eehh..."

3. Make You Feel My Love// PRAYUDA SERIESTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang