Tidak seperti pasangan suami istri pada umumnya, tak ada tangisan kesedihan dari Anggita ketika nasib rumah tangganya diujung tanduk. Utari lah yang menjadi orang paling bersedih karena keputusan Angkasa. Keadaan diperparah ketika Anggita memantapkan langkahnya untuk lepas dari anak tunggalnya itu.
Utari depresi hingga kondisi kesehatannya menurun. Namun sekali lagi, Anggita hadir sebagai malaikat tanpa sayap bagi mereka berdua. Anggita memutuskan untuk tinggal di dekat ibu mertuanya hingga Utari pulih seperti sedia kala.
Komunikasi antara ibu dan anak pun terputus lebih tepatnya dipaksa putus oleh Lovey. Wanita itu muncul sebagai pemenang di hidup Angkasa. Bahkan dengan sewenang-wenang, Lovey memanfaatkan uang tabungan Angkasa untuk berfoya-foya.
Semua itu tak luput dari pengamatan Abimanyu. Lelaki paruh baya itu tak bisa berbuat banyak kecuali meminta orang kepercayaannya untuk bisa mengamankan beberapa asset pentingnya.
Kegusaran hati Abimanyu dan kondisi kesehatan Utari yang menurun , menjadi alasan Anggita untuk tetap berada di sisi keduanya.
"Pa...."
Anggita sengaja menemui ayah mertuanya untuk membicarakan perihal kondisi beberapa perusahaan Abimanyu.
"Ya, Sayang!!!"
"Apa boleh Anggita yang bantu?"
"Nak...."
"Anggita sudah tau semuanya. Biar Anggita yang turun tangan. Anggita janji, ketika Mas Angkasa sembuh, semua akan kembali ke dia"
Abimanyu menghela nafas panjangnya. Kalau dia boleh memilih, dia ingin Anggita bukan Angkasa.
"Harusnya semua milik kamu, Nak!!"
"Jangan, Pa. Anggita janji akan segera selesaikan semua masalah ya. Setelah beres, Anggita janji pulang kesini. Papa di sini aja jaga Mama"
Abimanyu merengkuh Anggita dalam pelukannya. Setiap hari, rasa syukur selalu dia ucapkan karena hadirnya sosok Anggita dalam keluarganya.
"Boleh Papa tanya sesuatu?"
"Boleh. Papa mau tanya apa?"
"Hubunganmu dengan orangtuamu?"
Anggita hanya bisa menunduk. Pertanyaan Abimanyu tidaklah salah. Hanya hati Anggita yang terlampau sakit jika mengingat perkataan kedua orangtuanya.
"Baik. Mereka baik"
"Apapun yang terjadi , Anggita tetap anak papa dan mama. Jangan takut ya"
Anggita memeluk erat Abimanyu. Kehangatan dari keduanya tak bisa dinilai dengan apapun. Dia rela disakiti fisik dan bathin demi selalu dekat dengan keduanya.
Utari dan Abimanyu adalah oase kasih sayang yang dia rindukan. Karena itu, keberadaan mereka rela ia tukar dengan apapun yang dia miliki.##########
Sesuai dengan janjinya kepada kedua mertuanya, Anggita berhasil menyelesaikan segala permasalahan yang berkaitan dengan semua asset Abimanyu. Anggita pun harus membatasi transaksi keuangan melalui rekening Angkasa.
Tidak ada yang melawan, bahkan Angkasa pun tidak berkutik ketika calon mantan istrinya itu berkuasa penuh untuk pembenahan semua asset Abimanyu.
Kondisi Angkasa mengalami kemajuan pesat hingga di bulan kelima sejak kepulangannya ke Indonesia bersama Lovey, Angkasa sudah bisa berjalan meski dibantu tongkat.
Ketika mengetahui kondisi Angkasa telah seperti sedia kala, Anggita memenuhi janjinya. Wanita itu menyerahkan kembali semua asset Abimanyu kepada Angkasa melalui pengacara keluarga Abimanyu.
KAMU SEDANG MEMBACA
ANUGERAH UNTUK PRASASTI
General FictionAnggita Prasasti, anak sulung dari tiga bersaudara. Lahir dari keluarga yang menengah, tidak membuat Anggi, panggilan namanya, menjadi anak manja. Anak sulung yang harus selalu menjadi pelindung bagi keluarga terutama kedua adik laki lakinya. Bagas...