Happy Reading
"Antara mencari kebenaran dan melibatkan hati, terkadang kita harus memutuskan dengan bijak untuk menjaga keadilan dan melindungi perasaan orang-orang di sekitar kita." – Genta & Luna
***
"Emang kita udah sampai ke tempat kejadian Lun?" tanya Natasha.
"Belum," jawab Luna singkat
Diperjalanan menuju tempat kejadian mereka tidak berbicara sama sekali, bahkan mereka terjebak dalam pemikiran masing-masing. Sampai akhirnya Luna membuka suasana untuk mencairkan suasana yang begitu canggung dan hening, "Ini tempatnya Nat," ucap Luna.
"Tempatnya cukup enak kalau ingin waktu sama diri sendiri," jelas Natasha.
"Emang Nat, aku kalau pengen sendiri juga datang kesini," jawab Luna.
Luna menundukkan kepala dengan gestur tubuh seperti mencari benda asing hilang. Luna masih sambil mencari-cari ada barang yang menjadi petunjuk atau bukti ditambah Natasha yang masih membantu.
"Gimana Lun?" tanya Natasha.
"Nggak ada petunjuk sama sekali," jawab Luna yang kecewa.
"Kalau nggak ada petunjuk, mungkin lo bisa mengingat kejadian waktu nggak jadi ketabrak mobil, siapa tahu disini lo bisa inget kejadian itu," ujar Natasha yang ingin menghibur Luna agar tidak kecewa karena tidak mendapatkan hasil apapun.
"Aku coba ya Nat," jawab Luna.
"Gimana Lun?" tanya Natasha.
"Nggak bisa Nat, ingatanku samar-samar nggak jelas," jawab Luna.
"Yaudah gapapa Lun, pasti kita bakal nemuin petunjuk siapa yang nolongin lo, eh Lun ini kita ke cafe aja dulu!" ajak Natasha.
***
Cafe Katerina
Disinilah Natasha dan Luna. Sedari tadi Natasha menatapku seperti memastikan diriku baik-baik saja.
"Lun, lo baik-baik aja kan?" tanya Natasha.
"Gapapa Nat, aku baik-baik aja," jawab Luna sambil tersenyum manis.
"Jangan khawatir Lun, pasti lo bakal nemu petunjuk siapa yang nolongin lo," ujar Natasha yang menenangkan agar tidak membuat Luna sedih.
"Aku mau pesen minum dulu Nat," jawab Luna.
"Oke Lun, sekalian pesenin ya!" seru Natsha.
Sambil menunggu Luna memesan minuman, Natasha menyibukkan dirinya dengan bermain handphone ditangannya. Tidak memedulikan keadaan sekitar. Natasha masih asyik berselancar di dunia sosial medianya sambil menunggu Luna mengantri untuk memesan minuman ditambah makanan ringan.
Beberapa menit setelah selesai mengantri Luna kembali ke tempat duduknya yang menghadap Natasha. Dimana Natasha kali ini menghentikan bermain handphone dan ingin bertanya kepada Luna, "Lun, kenapa harus cari tahu siapa yang nolongin lo? Kalau seandainya Kenzo yang nolongin lo?" tanya Natasha.
KAMU SEDANG MEMBACA
GENTA & LUNA [SEDANG DALAM REVISI💣]
Teen FictionJudul baru Genta & Luna Judul lama Bad Boy [ SUDAH SELESAI DI REVISI ULANG BANYAK PERUBAHAN ADEGAN DAN LAIN-LAINNYA JADI KALIAN WAJIB BACA ULANG NGGAK MAU TAU YANG UDAH BACA KALIAN BACA ULANG YAH!] Ini tentang seorang Genta Aksara Wijaya dimana keh...