Rasa cemburu adalah perasaan yang bermula dari rasa takut kehilangan orang atau hal yang disayangi karena orang lain. Memang, rasa cemburu juga bisa muncul di ranah pertemanan, persaudaraan, bahkan pekerjaan, bukan hanya soal cinta. Tapi yang dialami Revan saat ini adalah rasa cemburunya saat melihat sang istri didekati oleh pria lain.
Cemburu dalam Islam sebenarnya diperbolehkan, asalkan jika rasa cemburu yang timbul tidak memiliki sifat yang berlebihan hingga menyebabkan pertengkaran di antara keduanya.
Seperti di lirik lagu Zivilia-aishiteru 3 "cemburu tanda cinta" yang mengartikan bahwa seseorang yang cemburu itu menandakan bahwa dia sangat mencintai orang terkasih dan takut kehilangan dalam artian berupaya mempertahankan apa yang menjadi milik dia. Soal Revan yang cemburu melihat kedekatan antara Fahmi dan Syabila, apakah bisa dikatakan kalau Revan saat ini sudah mulai mencintai istrinya itu?
Ya bisa jadi kalau sekarang ini Revan sudah mulai jatuh hati kepada istrinya itu. Tidak ada yang salah, karena mereka berdua dalam hubungan yang sudah halal. Mungkin karena rasa gengsi dan ego yang terlalu tinggi membuat Revan selalu mengelak bahwa dirinya sudah mulai mencintai Syabila. Mulut dan hati itu berbeda, bisa jadi mulut berkata tidak tapi hati berkata iya begitu juga sebaliknya. Apakah cinta yang dirasakan oleh Revan nantinya dapat meruntuhkan ego serta gengsi yang ada pada diri Revan?
Suasana makan malam saat ini sangat mencekam bagi Syabila. Sejak pulang dari kantor tadi, Revan tidak berbicara satu kata pun. Syabila menyadari bahwa suasana hati suaminya selalu berubah saat setelah bertemu dengan Fahmi, seperti hari kemarin. Di kantor tadi Intan sempat menanyakan kepada Fahmi hal apa saja yang dia bicarakan bersama Revan, tetapi Fahmi hanya menjawab "perkenalan sama pak bos".
Syabila menahan lengan suaminya saat Revan telah menyelesaikan makan malamnya dan ingin beranjak dari duduknya.
Revan menoleh kearah istrinya itu yang sedang menatapnya, "Kenapa Bil?"
"Syabila mau bicara sama Mas"
Awalnya Revan mengernyit bingung tapi kemudian dirinya mengangguk akan permintaan Syabila, "Saya tunggu di kamar" beritahu Revan dan diangguki oleh Syabila
Revan yang duduk di sofa menoleh kearah pintu kamar terbuka yang menampakkan Syabila sedang berjalan menuju arahnya. Revan kemudian melanjutkan fokusnya pada laptop dipangkuannya dan membiarkan Syabila duduk di sampingnya.
"Mau bicara apa Bil?" tanya Revan tanpa menoleh kearah Syabila. Revan tersentak saat tiba-tiba Syabila menggenggam tangannya di atas keyboard laptop.
"Mas kenapa?" tanya Syabila langsung tanpa melepaskan genggamannya pada tangan Revan.
"Saya? Saya gak kenapa-napa kok"
"Mas ada masalah sama Bang Fahmi? Soal kantor?" tanya Syabila yang membuat Revan menatap Syabila.
Revan menggeleng. "Bukan..."
"Terus ada masalah apa? Dua hari ini Syabila perhatikan, setiap pulang kantor Mas selalu diam dan gak banyak omong"
KAMU SEDANG MEMBACA
Permainan Takdir
SpiritualSetelah sang bunda meninggal dunia dan ayah menikahi sepupu mendiang ibunya, kehidupan Syabila Andriani Khanza berubah total. Bukannya mendapatkan kasih sayang dari istri baru papanya, syabila diprilakukan tidak baik dibelakang papanya. Bahkan, bert...