Prolog

957 20 0
                                    

Bandara Soekarno Hatta.

Seorang gadis akhirnya tiba di negera kelahirannya setelah menempuh perjalanan selama tujuh jam di pesawat. Gadis cantik itu menyeret kopernya dengan berjalan santai menuju mobil yang sudah stanby menjemputnya dari beberapa menit lalu.

Sebenarnya gadis itu sudah beberapa kali pulang ke Indonesia jika ada hari libur. Dan kali ini ia sangat bahagia karena akhirnya akan tinggal lama di Indonesia tanpa perlu menunggu hari libur tiba baru bisa pulang.

"Akhirnya gue menetap lama di Indonesia." Ucap gadis itu antusias.

Selang beberapa menit di perjalanan akhirnya sudah tiba di rumah kediamannya. Gadis itu memasuki rumah mewahnya dan kedua orang tuanya langsung menyambutnya dengan hangat.

"Welcome to home anak sulung mami." Wanita paruh baya yang anggun itu langsung memeluknya.

"Welcome sayang." Ucap papanya dan mengganti memeluk gadis itu.

"Bella kangen banget sama kalian."

"Kami juga dong sayang. Kamu pasti capek banget habis perjalanan jauh. Kamu naik dulu mandi, terus turun  makan, baru kamu istirahat."

"Oke mi."

Bella segera naik ke kamarnya yang berada di lantai dua. Setelah selesai membersihkan diri dan makan, kini ia duduk di sofa kamarnya dekat jendela menatap pandangan di luar sana.

Gladyshana Bella Zuan, anak tunggal dari pasangan Zuan Andrana dan Aryani. Namun, ibu kandung Bella sudah meninggal dan sekarang wanita anggun yang bernama Aurel itu yang menjadi sosok ibu bagi Bella sebagai mama tiri. Bella memiliki saudara tiri perempuan bernama Naura Cassandra anak kandung dari Aurel dan suaminya yang pertama.

Kedua orang tua Bella asli orang Indonesia. Sebelumnya keluarga Bella sempat tinggal di Australia karena pekerjaan, dan dua tahun belakangan kedua orangtuanya kembali tinggal di Jakarta.
 


***

Aku up prolog dulu ya, tetap tungguin part pertamanya🤍

ASKARA 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang