Kantor Duke Syswitz. Iblis earl Silocke berdiri di depannya dengan gelisah. Itu karena earl 'Han' terus menjaga kantor layaknya penjaga gerbang.
'Han'.
Tidak ada yang tahu siapa nama aslinya. Semua orang memanggilnya Han. Dia adalah 'earl' seperti Silocke, tapi dia adalah orang yang sangat tidak biasa. Hal ini disebabkan karena dia berhubungan dengan Asmodeus, raja iblis dari dunia iblis ke-32. Mungkin Duke Syswitz membuat pria itu tetap berada di sekitarnya karena ia telah menyadari fakta ini.
Silocke merasakan ketegangan yang menyebalkan dan akhirnya membuka mulut. "Aku harus mengatakan sesuatu kepada Duke."
"Katakanlah kepadaku. Aku akan memberitahukannya pada duke."
"Itu sulit."
"Duke sedang dalam pertemuan darurat dengan utusan Gilobat."
"Kapan pertemuannya akan selesai?"
"Aku tidak tahu."
Silocke mendecakkan lidahnya. Jika dia memberi tahukan informasi yang ia ketahui kepada orang ini, Han pasti akan merebut semua pujian dari Duke. Jadi, Silocke menjawab, "Tidak apa-apa. Karena itu bukan hal yang mendesak, jadi aku akan menunggu."
Alis Han berkedut mendengar perkataannya. Silocke senang melihat ekspresi yang terpatri di wajah Han.
'Bajingan, teruslah memikirkannya.'
Informasi yang akan dilaporkan Silocke sederhana.
-Waega sipil yang mengaku sebagai seorang marquess dari Gilobat telah muncul di depan umum.
Tentu saja, mengatakannya dengan kalimat semacam itu tidak terdengar buruk. Tapi setelah ia memikirkannya kembali, semuanya terasa semakin aneh. Silocke berpikir sejenak sebelum kemudian mengintip ke arah kantor duke.
"Apakah yang ada di dalam sana adalah seorang marquess dari Gilobat?"
"Iya."
"Dia pasti langsung ke sini tanpa pergi ke tempat lain terlebih dahulu."
"Yah, begitulah."
Silocke merasa senang karena mendengar jawabannya.
'Yah, dugaanku benar.'
Dia tidak tahu secara pasti, tapi seharusnya tidak mungkin ada dua marquess di dalam delegasi Gilobat. Seorang marquess sudah cukup untuk menjadi pemimpin dari delegasi. Orang yang ia lihat sebelumnya mungkin bukan seorang marquess dan hanya berpura-pura menjadi bangsawan iblis.
Ini saja sudah layak untuk dilaporkan. Ini memang bukan hal yang besar, tapi akan cukup membantu ulasan kinerjanya.
Han menatap Silocke yang tampak ragu dan membuka mulutnya. "Karena kau terus berkeliaran di seluruh penjuru kompleks industri, kau pasti juga bertanya-tanya tentang siapa raja iblis berikutnya."
"Ah, yah ... Itu benar."
Sebenarnya Han salah paham, tapi menanyakan kesalahpahaman ini tidak terdengar buruk.
"Apakah delegasi Gilobat datang karena rumor kemunculan raja iblis?"
"Aku tidak bisa mengatakan selengkapnya, tapi begitulah."
"Kisah raja iblis, ini agak lucu ... iya, kan?"
Sumber rumor itu masih belum diketahui, tapi informasi itu sudah mengguncang dunia iblis ke-73.
Silocke berpikir bahwa situasi ini sangat menggelikan.
Syswitz.
Gilobat.
KAMU SEDANG MEMBACA
Sudut Pandang Pembaca Maha Tahu [Volume 2]
FantasyTerjemahan Bahasa Indonesia dari Novel Omniscient Reader's Viewpoint Volume 2 (Chapter 189-284) karya Singshong Kim Dokja hanyalah pekerja kantoran biasa yang memiliki hobi membaca web novel favoritnya, 'Three Ways to Survive in the Ruined World'. N...