Renatta Clarissa Swan

36 0 0
                                    

Renatta Clarissa Swan, perempuan keturunan jerman dan indonesia. Umurnya sekarang menginjak 22 tahun. Mama rena berkebangsaan jerman dan papanya berkebangsaan indonesia. Setelah orang tua Rena menikah, papa dan mamanya tinggal di kediaman mamanya di Jerman.

Keluarga Rena adalah keluarga kaya raya. Papanya Sean memiliki banyak perusahaan. Dan Emilia mamanya adalah seorang desaigner terkenal. Walau Rena hidup di keluarga berada. Sekalipun dirinya tidak pernah menunjukkan hidupnya yang sudah berlebih didepan orang lain.

Rena sendiri adalah sosok pribadi yang hangat, selalu ceria, tegas dan mandiri. Tak heran jika dia sangat terkenal di kampusnya. Rena bekerja di cafe bukan karena dia membutuhkan uang atau mau mencari muka di hadapan orang lain. Alasan dia bekerja hanya untuk mencari kesibukan agar tidak terlalu memikirkan perihnya masa lalu dan yang lebih terpenting dia tidak mau menyusahkan kedua orang tuanya.

Cinderella adalah julukan Rena saat di kampus. Orang-orang melihat Rena memiliki sifat dan hidup yang serba sempurna. Tapi siapa sangka, Rena gadis yang dipuja-puja memiliki masa lalu yang kelam dan juga punya trauma mendalam dalam hidupnya.

Dulu Rena memiliki cinta pertama semasa SMA. Mereka berpacaran 3tahun lamanya. Cowok itu bernama Dave. Awalnya Dave sangat menyayangi dan mencintai Rena dan selalu memperlakukan Rena dengan spesial. Tapi waktu demi waktu berubah, hubungan mereka tidak berjalan lama. Kedua nya putus disaat Rena sudah tidak sanggup lagi terhadap sikap Dave pada dirinya. Dan karena hal itu yang membuat Rena mengalami trauma mendalam. Hal itu membuat Rena sulit jika harus berdekatan lagi dengan lawan jenis, karena dia takut kejadian itu akan terulang lagi pada dirinya.

Kedua orangtua Rena tidak pernah tau apa yang dialami oleh anaknya saat ini. Mereka hanya tau bahwa Rena adalah sosok periang dan selalu tertawa. Emilian dan Sean jarang berada dirumah karena disibukkan dengan pekerjaan mereka sehingga tidak pernah ada waktu untuk Rena.

*****

Rena sedang membersihkan meja yang tadi ditempati oleh Dareen. Sesaat sedang membersihkan meja, Rena mendapati selembar uang yang tadi ditaruh Dareen diatas meja. Rena hanya berdecak, tak menyangka jika lelaki tadi akan menaruh uang yang nominalnya sangat besar menurutnya.

Sambil mengelap meja, Rena menghela nafas "Gila juga tuh cowo udah bikin gw penasaran. Terus seenak jidatnya naroh duit banyak begini. Boros banget cuma buat 1matcha aja sampe keluarin duit sebanyak ini. Emang susah kalau orang kaya. Gak tau rasanya cape cari duit." Gumam Rena pelan. Merasa kesal.

Rena mengambil uang diatas meja lalu menaruhnya di dalam saku. Rian yang dari arah meja kasir langsung menghampiri Rena. Rian adalah teman SMA dan bos Rena di cafe ini, dan Rian juga merupakan kakak dari Retta sahabat Rena di kampus. Cowok itu sangat mengetahui dirinya ketika Rena masih berpacaran dengan Dave.

Baginya Rian adalah sosok sahabat yang baik, selalu ada untuknya ketika ia membutuhkan. Walaupun sifat Rian terbilang galak dan dingin tetapi Rian juga bisa menjadi sosok kakak untuk Rena. Dia bisa menjadi sosok yang perhatian dan peduli padanya. Rian juga yang mengizinkannya untuk bekerja di cafe ini karena dia tahu alasan Rena bekerja agar tidak mengingat lagi kejadian masa lalunya itu.

"Pulang Re uda malem" ucap Rian lembut pada rena.

Rena yang melihat Rian mendadak lembut langsung menoleh "Iya. Gw balik abis ini. Nanggung bentar lagi selesai. Lo kenapa si Yan tadi emosian banget sampe ngomong formal gitu ke gw? Padahal juga gw ngomong bentar doang sama itu orang"

Rian terkejut mendapati pertanyaan Rena "Gak kenapa-napa. Mungkin kebawa emosi tadi. Yauda gw anter lo balik aja Re, lagian gak ada bus yang lewat lagi" Rian mengelak, sambil melirik jam tangannya.

"Gak usa Yan ngerepotin. Masa iya gw ngerepotin terus? Udah syukur dikasi kerjaan disini" jawab Rena merasa tak enak pada Rian yang terlalu baik padanya.

Our Love Story Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang