Benar dugaan Taeyong atas apa yang terjadi pada Naura. Istrinya memang hamil. Taeyong pikir, Naura benar-benar tidak tahu dengan keadannya, karena jawaban yang diberikan ketika ditanya kehamilan terdengar seperti orang yang polos. Rupanya Naura hanya pura-pura. Bahkan Naura sudah pernah memeriksa dengan testpack saat sadar jika dia telat datang bulan.Naura mengatakan kalau hasilnya negatif. Kondisi itulah yang membuat Naura tidak langsung memberi tahu pada Taeyong, sebelum ia benar-benar pasti kalau memang sedang hamil.
Esoknya, Taeyong langsung membawa Naura ke rumah sakit untuk diperiksa. Setelah hasilnya keluar, Naura ternyata positif hamil. Bahkan usianya kehamilannya sudah empat minggu. Ya, masih kecil sekali.
Saat menggunakan testpack, Naura mengatakan kalau dia hanya menggunakan satu saja. Jadi, ada kemungkinan jika testpack-nya salah.
Tolong jangan tanya bagaimana reaksi Taeyong dan Naura ketika tahu hasilnya positif. Mereka sama-sama speechless. Bahkan hampir tidak bisa memberikan ekspresi yang sesuai untuk menggambarkan perasaan mereka.
Barulah setibanya di rumah, Taeyong dan Naura benar-benar merasakan kebahagiaan yang datang. Mereka berdua tidak mengira jika akan diberikan momongan dalam waktu yang cukup cepat. Mengingat mereka punya kesibukan masing-masing, Taeyong dan Naura pun tidak masalah jika memang tidak langsung diberi anak.
Tetapi Tuhan memang baik karena mereka bisa diberi kepercayaan langsung untuk diberikan anak.
Kabar kehamilan Naura langsung diberi tahu pada anggota keluarganya. Mereka tidak mungkin menyembunyikan kabar bahagia ini dari keluarga, 'kan? Nanti malah disangka anak durhaka. Respon semua anggota semuanya sama.
Mereka semua senang dan mendoakan kesehatan Naura dengan janin yang ada di kandungannya. Tak lupa nasihat dari bunda dan mama mertuanya soal menjaga kehamilan sampai usianya sembilan bulan.
Taeyong juga tidak lepas dari nasihat orangtuanya agar menjaga Naura dengan sangat baik. Apalagi kehamilan Naura yang masih rentan hingga butuh penjagaan ekstra.
"Udah?" tanya Taeyong ketika melihat Naura baru kembali dari kamar mandi.
Sama seperti ibu hamil biasanya, Naura juga mengalami morning sickness. Walaupun Naura mengaku jika morning sickness-nya jauh terasa lebih menyiksa dibandingkan cerita Nadine yang sudah melewati masa-masa itu.
Usia kehamilan Naura sudah enam minggu dan masih ada beberapa waktu lagi sampai trimester pertama ia lewati.
"Ayo, makan lagi," titah Taeyong sambil menyodorkan sepiring makanan yang belum habis.
Setelah tahu Naura hamil, Taeyong yang mengambil alih untuk masak. Taeyong juga yang memilih makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan Naura serta anak mereka. Walaupun beberapa kali Naura akan mengeluhkan makanan yang tidak dia suka, tetapi dia tetap harus memakannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Unhidden
Fanfiction(Silakan Baca Hidden Words dulu) Pengantin baru ✔ Punya anak ✔ Lalu... apa lagi? Ikuti saja kisahnya. Kisah Taeyong dan Naura. Pasangan abu-abu yang kini jauh lebih berwarna dengan kisah barunya. Hanya kisah sederhana yang mungkin terkesan biasa...