*Puter lagunya biar kek kawinan beneran
HAPPY READING
3 Juni 2021Siapa sangka, Leo berhasil menaklukan seorang perempuan yang disukainya selama dua tahun. Berbekal nekad, Leo melamar perempuan gadis pujaannya di ketinggian 36.000FT dan kini tiba waktu dimana hari sakral berlangsung.
Leo dengan lantang mengucapkan kalimat ijab kabul, tangannya berjabatan dengan Aryo selaku ayah Aleasha. "Saya terima nikah dan kawinnya Aleasha Prameswari binti Aryo dengan mas kawin tersebut dibayar tunai."
Penghulu menatap kanan kirinya. "Bagaimana para saksi? Sah?"
"SAH!"
"Alhamdulillah."
Leo mengucap syukur hingga tanpa sadar ia meneteskan air mata. Demi apapun, Leo tidak menyangka bisa dititik ini, menikah dengan orang yang ia cintai.
Selanjutnya, pembacaan doa nikah yang dibacakan pemuka agama agar senantiasa mendapatkan keberkahan.
Sementara Floella Grizelle, bukannya ikut berdoa, dia malah fokus menyerot starbucks matcha yang disediakan di acara nikahan Leo. Bayangkan lagi hening-heningnya berdoa, El malah menimbulkan polusi telinga berupa suara sedotan. Lio langsung menyita minuman tersebut daripada jadi pusat perhatian para tamu.
"Lio... Matcha El jangan diambil!!" El berusaha menggapai minumannya, namun ditahan oleh Lio.
"Berisik sayang. Nanti lagi."
El cemberut sambil bersedap memalingkan wajah. "Huft, sebelin."
Dengan tangan bergetar, Leo memasangkan cincin di jari manis Aleasha. Begitupun sebaliknya dilakukan oleh mempelai wanita.
Aleasha mencium tangan Leo sebagai tanda hormat karena Leo telah resmi menjadi suaminya. Jujur, ia grogi melakukan ini.
Cium kening istri merupakan isyarat bahwa sang suami akan menjaga dan memberi kasih sayang kepada istri. Itu yang Leo lakukan seusai Aleasha mencium tangan.
Aleasha mau nangis karena melihat Leo juga ingin nangis. Leo mendekap Aleasha, ia terisak kecil. Bodo amat dibilang cengeng.
Semua yang menyaksikan pasutri baru tersebut ikut terharu.
By the way, mahar yang diberikan untuk Aleasha berupa :
1. Seperangkat alat solat.
2. Uang 36.000 dollar USD Amerika. (Setara dengan 511.668.000 rupiah)
2. Emas batang 1.000 gram. (Seharga 900 jutaan)
KAMU SEDANG MEMBACA
36.000FT
Teen Fiction✈️ [FOLLOW SEBELUM MEMBACA] Apa jadinya seorang pilot melamar pramugari di ketinggian 36.000 kaki diatas permukaan laut? Entah tanya saja pada Leo Chandra Winata. "Penumpang yang terhomat, saat ini kita sedang berada di ketinggian 36.000 kaki. Izin...